Menpora Pastikan Infrastruktur World Cup U-20 Tahun 2023 Telah Rampung

Nusantaratv.com - 23 Maret 2022

Menpora Zainudin Amali bersama Ketum PSSI, Iwan Bule
Menpora Zainudin Amali bersama Ketum PSSI, Iwan Bule

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali memastikan infrastruktur yang akan digunakan untuk gelaran FIFA World Cup U-20 tahun 2023 di Indonesia telah rampung dan siap digunakan.

Hal ini disampaikan Menpora Amali secara daring dalam program "Coffe Break" TV One dengan tema ‘Persiapan U-20 untuk Piala Dunia’, Selasa (22/3) pagi.

“Kalau infrastruktur sebenarnya kita sudah siap sejak tahun 2021, kan FIFA World Cup U-20 ini harusnya dilaksanakan tahun 2021,” ujar Menpora Amali.

Namun demikian, Menpora Amali menjelaskan, insfrastruktur tersebut telah dilakukan renovasi baik itu stadion utama dan tempat latihan. Menurutnya, ada yang dilakukan renovasi secara mayor maupun ada yang minor.

“Nah enam kota yang sudah ditunjuk oleh FIFA yakni Jakarta, Bandung, Surabaya, Solo Palembang dan Bali itu semuanya sudah siap dan sudah menyiapkan lapangan untuk main match maupun lapangan pendukung untuk tempat-tempat latihan dari tim-tim yang akan bertanding. Jadi kalau ditanya persiapan infrastruktur itu sudah sejak 2021 sudah siap,” ungkapnya.

Halaman

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close