Bupati Manggarai Minta RSUD Ben Mboy Ruten Harus Mengikuti Standar Pelayanan Publik

Nusantaratv.com - 24 Februari 2022

Rumah sakit umum Dr. Ben Mboy Ruteng. Foto (istimewa)
Rumah sakit umum Dr. Ben Mboy Ruteng. Foto (istimewa)

Penulis: Gabrin | Editor: Supriyanto

Nusantaratv.com - Bupati Manggarai, Herybertus G. L. Nabit melakukan audiensi dengan jajaran Direktur RSUD Ben Mboi Ruteng terkait standar pelayanan publik, Rabu (23/02) siang.

Dalam sambutannya Bupati Hery menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh jajaran RSUD Ben Mboi Ruteng untuk semua pelayanan selama tahun 2021 lalu, apalagi di tengah kondisi pandemi Covid-19.

“Hari ini tidak ada hal yang sangat spesial kenapa saya harus datang, selain apresiasi atas hal yang sudah kita lakukan bersama. Bapak ibu semua mendapat pimpinan yang baru, oleh karena itu pimpinan yang baru ini didukung sepenuh hati dengan kerja-kerja yang baik sebagaimana bapak ibu dulu mendukung kerja pimpinan sebelumnya dengan sepenuh hati. Mohon didukung untuk pelayanan yang lebih baik” katanya.

Baca Juga: Banjir Melanda Dua Desa di Kabupaten Kupang, Satu Orang Dilaporkan Hilang

Ia meminta agar pelayanan di RSUD Ben Mboi Ruteng akan lebih baik lagi, sesuai dengan standar pelayanan publik yang telah ditetapkan. 

“Apapun juga, Rumah Sakit ini akan menjadi salah satu sorotan masyarakat, kalau baik seperti biasa karena RS ini bagian dari pemerintah. Kalau baik, tidak ada yang puji, tapi kalau buruk pasti banyak yang marah, itu sudah biasa” kata Bupati Hery. 


Bupati Hery mengatakan, bahwa sekecil apapun kesalahan yang dilakukan akan menjadi bahan pembicaraan banyak orang, sehingga sebisa mungkin untuk mengantisipasi adanya kesalahan yang dilakukan. 

“Sekecil apapun keburukan yang dilakukan, itu akan menjadi bahan omongan, dan itu biasa. Kita tidak usah alergi dengan kritikan, ambil sisi baiknya saja. Dari sebuah kritik juga ada suatu hal yang memang harus kita perbaiki, maka harus dibenahi. Kita terima semua hal itu sebagai masukan untuk perbaikan pelayanan kita” ujarnya.

Bupati Hery juga berpesan kepada seluruh pegawai, bahwa negara ini siap untuk membiayai hidup kita, tetapi tidak siap untuk membiayai gaya hidup kita. Maka cukupkan diri dengan pendapatan yang ada karena itu akan berdampak pada kinerja.

Baca Juga: Pemprov Jabar Turut Ambil Bagian Dalam Penyelenggaraan Moto GP Di Mandalika NTB

Berkaitan dengan penilaian kinerja, Bupati Hery menegaskan bahwa standar pelayanan harus dipatuhi, mengukur kepatuhan juga penting. Kalau standar pelayanan baik, maka pelayanan ke masyarakat lebih baik. 

“Salah satu wajah pelayanan pemerintah kabupaten Manggarai ada di Rumah Sakit. SOP harus disosialisasikan dengan baik kepada semua perawat. Tidak ada guna juga kalau hanya diketahui oleh segelintir orang. Dari sisi bangunan sudah cukup banyak peningkatan dan perbaikan. Tetapi yang paling penting adalah mental melayani. Apalagi kita hidup di tengah masyarakat yang terbuka” pungkasnya.

Pelayanan di RSUD Ben Mboi Ruteng juga diminta untuk menyesuaikan dengan standar pelayanan publik dari Kementrian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (KemenPAN-RB).
 
“Tren di Kementrian selama ini, akan melakukan survei yang tidak diketahui oleh kita semua. Mereka akan datang diam-diam untuk memastikan, quisioner yang kita isi sesuai dengan fakta di lapangan” ujarnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close