Meski Timnas U19 Tak Lolos, Menpora Tetap Bangga

Nusantaratv.com - 11 Juli 2022

Menpora Zainudin Amali bersama Ketum PSSI, Iwan Bule
Menpora Zainudin Amali bersama Ketum PSSI, Iwan Bule

Penulis: Arfa Gandhi

"Kalau PSSI bisa mendapatkan tambahan naturalisasi ya sykur, kita akan dorong untuk bisa fasilitasi tapi, jangan itu menjadi gantungan harapan utama kita," pesan Menpora Amali didampingi Ketua Umum PSSI Muhamad Iriawan dan Sekjen PSSI Yunus Nusi.

Sebelumnya, jalannya pertandingan Indonesia vs Myanmar, timnas U-19 lebih dulu kebobolan. Pemain Mynamar La Min Htwe yang membuka skor lebih dulu untuk Myanmar usai sepak pojok pada menit ke-7.

Sepuluh menit berselang, seperti mendapat lecutan motivasi, timnas Indonesia U-19 mampu membalas dengan skor 4-1 hingga babak pertama usai, kemudian satu gol tambahan di babak kedua.

Gol-gol itu melalui Muhammad Ferarri di menit ke-17 dan menit ke-31, Arkhan Fikri dimenit ke-25 dan Rabbani Tasnim dimenit ke-33 serta gol di babak kedua oleh Ronaldo Kwateh dimenit ke-73.

Meski menang, tim asuhan STY ini gagal melaju ke semifinal karena hanya finis di peringkat ketiga klasemen Grup A."Puji syukur kepada Allah kita bermain bagus. Saya mewakili pemain ingin mengucapkan permintaan maaf kepada seluruh rakyat Indonesia karena hasil bagus tapi kurang memuaskan," ucap Muhammad Ferrari saat jumpa pers usai pertandingan.

Halaman

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close