"Kalau mencapai di atas Rp 12 miliar itu berbeda lagi sanksinya. Kalau di bawah Rp10 miliar itu tidak masalah," ucapnya.
Lebih lanjut Junas juga optimis IBL 2024 bakal menyajikan tontonan yang lebih spektakuler dibandingkan musim sebelumnya. Pasalnya, pada musim ini banyak tim yang mendatangkan pemain asing top dunia.
H"Ada 30 persen muka baru di IBL 2024. Sekitar 39 pemain asing yang belum pernah main di Indonesia akan hadir dan delapan di antaranya pernah bermain di NBA. Sisanya ada yang di G-League, Euro, dan lain-lain," ungkap Junas.