Jerome Polin Hitung Uang Rp76 M Dalam Bentuk Cash yang Disita Kejagung dari Harvey Moeis

Nusantaratv.com - 03 April 2024

Jerome Polin (Instagram)
Jerome Polin (Instagram)

Penulis: Adiansyah

Nusantaratv.com - Harvey Moeis, suami Sandra Dewi ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan dalam kasus korupsi tata niaga komoditas timah wilayah izin usaha pertambangan (IUP) PT Timah Tbk tahun 2015-2022, dengan perkiraan kerugian negarah hingga Rp271 triliun. 

Selain menahan Harvey, Kejaksaan Agung (Kejagung) juga menggeledah rumah Harvey. Hasilnya, sejumlah uang tunai diangkut dari rumah Harvey dan Sandra Dewi oleh Kejaksaan. 

Tak tanggung-tanggung, Kejagung menyita uang tunai sebanyak Rp76 miliar sebagai barang bukti saat menangkapnya. Tak cuma uang tunai, Kejagung pun menyita logam mulia. 

Sementara, Jerome Polin yang merupakan seorang YouTuber itu mencoba menghitung uang dengan Rp76 miliar, yang ternyata setara sangat fantastis. 

“Baru-baru ini viral ada seorang yang menyimpan duit cash Rp76 miliar di rumahnya, terus aku penasaran Rp76 miliar itu seberapa banyak,” ucap Jerome dikutip dari TikTok @jeromepolin98 Rabu, 3 April 2024.

“Kita anggap semua duitnya cash Rp100 ribuan, Rp76 milira di bagi Rp100 ribu, jadi 760 ribu lembar,” katanya lagi. 

Jerome Polin

YouTuber yang terkenal jago dalam bidang ilmu matematika itu lantas mencoba menjelaskan, dan menghitung jumlah uang tersebut. 

“Aku pakai penggaris ini (uang) panjangnya 15 cm, jadi kalau kita susun jadi satu satu baris yang panjang banget, itu 15 dikali 760 ribu, yaitu 11 juta seratu sempat puluh ribu meter, atau 114 km,” terangnya. 

Jerome Polin mengatakan, jika uang Rp76 miliar dan dibentangkan bisa mencapai Rp114 km, artinya jarak melakukan perjalanan Jakarta-Bogor bisa dilakukan pulang pergi (PP). 

“Barusan aku search jarak antara Jakarta ke Bogor itu antara 50-60 km, jadi kita PP Jakarta-Bogor itulah uang Rp76 miliar itu,” terang Jerome. 

“Terus aku search kalau tebal uang kertas uang Rp100 ribuan ini 0,01 cm. 0,01 dikali 760.000 sama dengan 76 meter, 76 meter itu 44 kali tinggi aku, artinya kalau uang itu ditumpuk terus disusun setinggi aku itu ada 44 tumpukan guys,” katanya lagi.

“Kalau misalkan Monas tinggi 132 meter, artinya ini lebuh dari setengah tinggi monas,” pungkas Jerome Polin.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close