Ambisi Kendaraan Listrik, Ford Siap Rogoh Kocek Rp287,5 Triliun

Nusantaratv.com - 03 Februari 2022

Ford berambisi masuk ke pasar kendaraan listrik. (The Verge)
Ford berambisi masuk ke pasar kendaraan listrik. (The Verge)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Produsen mobil asal Amerika Serikat (AS), Ford berencana menginvestasikan dana hingga US$20 miliar atau setara Rp287,5 triliun demi memenuhi ambisinya masuk ke pasar kendaraan listrik.

Jumlah besar tersebut akan membantu mengatur ulang operasinya untuk memasukkan kendaraan listrik di masa depan, seperti dikutip dari Gizmochina, Kamis (3/2/2022).

Menurut Bloomberg, salah satu raksasa otomotif asal AS itu sebelumnya mengumumkan mereka akan menghabiskan sekitar US$30 miliar (Rp431 triliun) untuk pengembangan kendaraan listrik dan otonom pada 2025.

Dengan kata lain, kabar ini sejalan dengan rencana awalnya. Selanjutnya, Ford dikabarkan membawa eksekutif Apple dan Tesla Doug Field, yang akan bertanggung jawab atas reorganisasi tersebut.

Kondisi ini membuat Doug mengawasi konversi pabriknya dari produksi kendaraan berbasis gas ke kendaraan listrik. Doug juga pernah menjabat sebagai wakil presiden khusus di Apple. Dia juga memimpin upaya Apple untuk menciptakan mobil listrik yang dapat mengemudi sendiri. Bahkan dia pernah menjabat sebagai chief vehicle engineer di Tesla.

Pergeseran fokus ini akan membuat perusahaan mempekerjakan lebih banyak insinyur. Hingga kini, Tesla memimpin pasar kendaraan listrik, sedangkan Ford berjuang untuk mengejar ketertinggalannya. 

Kendati mereka adalah pemain utama di industri otomotif yang menjual lebih banyak truk seri F daripada seluruh keluaran Tesla, Ford masih berada di belakang Tesla dalam hal kendaraan listrik.

Khususnya, visi Elon Musk tentang masa depan yang serba listrik juga berhasil dengan investor karena potensi masa depannya. Jadi masih harus dilihat apakah Ford berhasil berekspansi ke segmen kendaraan listrik dan menyaingi Tesla serta pembuat kendaraan listrik China lainnya yang semakin populer belakangan ini.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close