Dubes Rosan Mendampingi Presiden Jokowi Hadiri Working Lunch Bersama Wapres AS Kemala Harris

Nusantaratv.com - 15 Mei 2022

Dubes Rosan dan Ibu Ayu Rosan mendampingi Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo selama di Amerika Serikat/Instagram
Dubes Rosan dan Ibu Ayu Rosan mendampingi Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Joko Widodo selama di Amerika Serikat/Instagram

Penulis: Alamsyah

Nusantaratv.com - Duta Besar Republik Indonesia (Dubes RI) untuk Amerika Serikat (AS) Rosan Perkasa Roeslani mendampingi Presiden Joko Widodo menghadiri working lunch dengan para pemimpin ASEAN yang diselenggarakan oleh Wakil Presiden Amerika Serikat (AS) Kamala Harris dalam rangkaian acara KTT Khusus AS-Asean di Washington D.C.

Informasi ini disampaikan Dubes Rosan melalui akun Instagramnya @rosanroeslani.

"Mendampingi Bapak Presiden @Jokowi menghadiri jamuan makan siang yang diselenggarakan oleh Wakil Presiden Amerika Serikat Kamala Harris," tulis Dubes Rosan dikutip dari Instagramnya, Minggu (15/5/2022).

Dubes Rosan juga menyampaikan bahwa setelah jamuan makan siang, acara dilanjutkan dengan diskusi yang membahas pemulihan kesehatan (pandemi), aksi iklim, transformasi energi bersih hingga infrastruktur berkelanjutan.

Turut hadir dalam working lunch tersebut diantaranya Menlu RI Retno Marsudi, Utusan Khusus Presiden AS, John Kerry, Menteri Transportasi Pete Buttigieg, Menteri Energi Jennifer Granholm, dan Administrator Badan Perlindungan Lingkungan AS Michael S Regan.

Setelah itu, Dubes Rosan beserta Ibu Ayu Rosan melepas keberangkatan Presiden Joko Widodo beserta Ibu Negara Iriana Joko Widodo di Pangkalan Militer Andrews Washington DC, Amerika Serikat, pada Sabtu (13/5/2022) Waktu Setempat atau Minggu (15/5/2022) yang akan menuju Dubai, Persatuan Emirat Arab.**

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close