Robert Alberts Siapkan Taktik Jitu untuk Hadapi Bali United

Nusantaratv.com - 15 September 2021

Pelatih Persib, Robert Alberts
Pelatih Persib, Robert Alberts

Penulis: Arfa Gandhi | Editor: Arfa Gandhi

Nusantaratv.comPersib menjalani persiapan menghadapi Bali United pada pekan kedua Liga 1 2021/2022 dengan menggelar latihan di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Selasa, 14 September 2021.

Skuad Pangeran Biru punya waktu empat hari untuk mempersiapkan diri menghadapi laga itu.

Pelatih Robert Alberts mengatakan, pada hari pertama persiapan, tim masih melakukannya secara umum dan melakukan evaluasi untuk memperbaiki penampilan sebelum menjalani laga kontra Bali United, 18 September mendatang.

"Kami sudah melakukan pemulihan dengan baik kemarin. Hari ini kami menganalisis penampilan di pertandingan terakhir. Lalu, kami mulai melihat bagaimana Bali United bermain," kata pelatih asal Belanda itu. 

"Mereka bermain dengan spesifik, memiliki tim dengan permainan kolektif yang baik dan juga kualitas di setiap individunya," tambahnya. 

Di sisi lain, Robert akan memperdalam pemahaman taktikal tim mulai dari esok hari. Selain pemahaman secara taktik, skuad Pangeran Biru juga masih akan menjalani program latihan kebugaran. 

"Kamis-Jumat, kami masih akan berlatih di Bandung untuk berlatih secara spesifik menuju pertandingan. Kami harus mempersiapkan diri sebaik mungkin untuk melawan balik permainan yang diperagakan Bali United," bebernya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

Berita Terkait
Skuad Persebaya-1642785958
Pelatih Persib, Robert Alberts-1642777338
x|close