Korban Meninggal Akibat Erupsi Gunung Semeru Bertambah jadi 43 Orang

Nusantaratv.com - 09 Desember 2021

Tim Gabungan mengevakuasi korban meninggal dunia akibat erupsi Gunung Semeru/ist
Tim Gabungan mengevakuasi korban meninggal dunia akibat erupsi Gunung Semeru/ist

Penulis: Ramses Manurung

Surabaya, Nusantaratv.com-Lima hari setelah erupsi Gunung Semeru pada Sabtu (4/12/2021), pencarian terhadap korban masih terus dilakukan. BPBD Kabupaten Lumajang melaporkan pada hari ini, Kamis (9/12/2021) menemukan empat orang korban meninggal dunia. Dengan demikian, hingga hari ini total ada 43 korban meninggal dunia akibat erupsi Gunung Semeru.

Operasi pencarian, pertolongan dan evakuasi hari kelima ini yang dilakukan tim gabungan dari unsur BPBD, TNI, Polri, Basarnas difokuskan di sejumlah titik area yang terdampak. 

Selain korban meninggal dunia, erupsi Gunung Semeru juga mengakibatkan ratusan orang terluka. BPBD Kabupaten Lumajang mencatat ada 104 orang yang terluka. Rinciannya, 32 orang luka berat dan 82 orang luka ringan. 

Baca juga: Gunung Semeru Erupsi, Warga Panik Berlarian Hindari Gumpalan Awan

Erupsi Gunung Merapi juga mengakibatkan ribuan warga sekitar harus mengungsi. Jumlah warga yang mengungsi juga terus bertambah. Jika sebelumnya sebanyak 5.919 orang, hingga hari ini, tercatat ada 6.542 orang yang mengungsi, mengutip detikcom.

Pasca erupsi, Gunung Semeru kini berstatus level II atau waspada. Masyarakat atau pengunjung yang beraktivitas dalam radius 1 km dari kawah puncak Semeru diimbau agar menjauh. Karena selain potensi guguran masih ada, kondisi material awan panas juga masih tinggi.

Sebab hingga saat ini guguran awan panas dan getaran banjir masih terdeteksi melalui seismograf PGA Gunung Sawur.
 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])