Jika Covid Jadi Endemi, Kemenhub Siap Lakukan Penyesuaian Perjalanan

Nusantaratv.com - 15 September 2021

Perjalanan kereta api semasa pandemi. (Net)
Perjalanan kereta api semasa pandemi. (Net)

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Kementerian Perhubungan (Kemenhub) siap mengatur regulasi perjalanan masyarakat jika skala penularan Covid-19 meningkat dari pandemi menjadi endemi. Tapi, Kementerian belum memberi bocoran sekiranya aturan atau syarat perjalanan apa saja yang akan disesuaikan terlebih dahulu. 

"Kami sudah siap apabila memang kita akan masuk ke dalam situasi endemi dan di situ juga regulasi akan menyesuaikan," ujar Juru Bicara Kemenhub Adita Irawati di forum diskusi virtual bertajuk Tren Aturan Mobilisasi di Kala Pandemi, Rabu (15/9/2021).

Menurut dia, penyesuaian regulasi ini bukan hal baru yang perlu dilakukan Kemenhub. Sebab, pemerintah sejatinya terus melakukan penyesuaian aturan perjalanan bagi masyarakat selama pandemi berlangsung sejak Maret 2020.

Kendati begitu, ia mengklaim regulasi di sektor transportasi merupakan salah satu aturan yang paling konsisten dan tegas pemberlakuannya di lapangan. Hal ini, katanya, tercermin dari sejumlah aturan yang tidak banyak berubah, khususnya di era kebijakan PPKM.

"Sejak PPKM Level 1-4 diterapkan, peraturan sektor transportasi selalu konsisten. Mungkin ada beberapa yang dilakukan penyesuaian terkait dengan transportasi udara yang sudah membolehkan antigen dan vaksin lengkap untuk penerbangan Jawa-Bali. Tapi di luar itu sebenarnya masih sama dan masih konsisten," katanya.

Tak hanya konsisten, Adita turut mengklaim bahwa regulasi di sektor transportasi di Indonesia cukup ketat bila dibandingkan dengan negara-negara lain.

"Karena selain vaksinasi, juga sudah diterapkan hasil tes, baik yang menggunakan antigen maupun PCR. Negara-negara lain dengan karakteristik yang hampir sama dan jumlah penduduk yang juga besar dengan negara yang juga berkepulauan, rasanya screening-nya tidak seketat di Indonesia," jelasnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])