Bukan Wanita Ngaku Anak Jenderal yang Telepon Ketua DPRD DKI, Tapi Brigjen TNI Ini..

Nusantaratv.com - 24 November 2021

Brigjen M Zamroni (kanan) dan wanita yang cekcok mulut dengan Arteria Dahlan dan ibu.
Brigjen M Zamroni (kanan) dan wanita yang cekcok mulut dengan Arteria Dahlan dan ibu.

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Wanita yang mengaku anak jenderal TNI bintang tiga, disebut-sebut menelepon Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetio Edi Marsudi. Ini dilakukan guna menengahi masalah cekcok mulut dengan Anggota DPR RI Arteria Dahlan dan ibunya di Bandara Soekarno-Hatta. 

Namun, faktanya berbeda. Ternyata bukan wanita itu, tapi justru Brigjen M Zamroni yang menghubungi rekan satu partai Arteria tersebut. 

Zamroni yang merupakan mantan Komandan Kodim Jakarta Pusat (Dandim Jakpus), bersama wanita itu saat berselisih dengan pihak Arteria. 

"Hari Minggu kira-kira jam 19.00, saya enggak tahu nomor telepon siapa. Tiba-tiba menelepon saya. Karena saya enggak punya beban di kehidupan saya, saya angkat telepon ini. 'Mas, saya Zamron, mantan Dandim Jakarta Pusat'," ujar Prasetio mengisahkan percakapannya dengan Zamroni, Selasa (23/11/2021). 

Kepada Prasetio, ia meminta tolong agar ditengahi dengan Arteria, usai berselisih di pesawat dan Bandara Soekarno-Hatta. Ia hendak meminta maaf. 

"Dia bilang, 'Mas, tolong dong inisiasi saya dengan Arteria Dahlan' gitu omongannya. 'Masalah apa?' saya tanya. Dia jawab "Yah, mungkin ada senggolan di atas pesawat dengan istri saya'," jelas Prasetio.

"'Terus apa maunya?' saya tanya. 'Mau minta maaf kita, saya mau minta maaf', sampailah seperti itu," imbuhnya. 

Kepada Prasetio, Zamroni juga menceritakan bahwa dirinya kini bertugas di Badan Intelijen Negara (BIN). Usai perbincangan singkat itu, Prasetio lalu spontan menelepon Arteria, dengan harapan mampu memediasi kedua belah pihak. Ia memastikan tak memihak salah satu pihak. 

Saat ini, Prasetio menegaskan dirinya tak terlibat dengan kedua pihak yang berseteru. Ia pun berharap agar masalah ini dapat diselesaikan melalui jalur kekeluargaan. 

"Sudah enggak ada komunikasi. Itu urusan pribadi dia, sudah, begitu," tandasnya.

Kasus ini sendiri tengah diproses di Polresta Bandara Soekarno-Hatta dan Puspom TNI. 

Sejauh ini Arteria menegaskan enggan berdamai, kendati telah memaafkan perilaku perempuan tersebut. 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])