Samsung Siapkan Peluncuran Ponsel Lipat Tiga, Tantang Huawei Mate XT

Nusantaratv.com - 22 Januari 2025

Samsung siap meluncurkan ponsel lipat tiga. (Foto: GSM Arena)
Samsung siap meluncurkan ponsel lipat tiga. (Foto: GSM Arena)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Samsung siap meluncurkan ponsel lipat tiga yang akan menyaingi Huawei Mate XT. 

Raksasa teknologi asal Korea Selatan (Korsel) ini dilaporkan tengah mengembangkan perangkat dengan desain lipat yang berbeda, yang memungkinkan layar fleksibel terlindungi saat perangkat dilipat.

Kabarnya, seperti dikutip dari GSM Arena, Rabu (22/1/2025), Samsung akan memproduksi sekitar 200.000 unit ponsel lipat tiga ini.

Laporan terbaru dari Korea mengungkapkan perangkat tersebut akan diluncurkan pada kuartal ketiga tahun ini, antara Juli hingga September.

Peluncuran ini diperkirakan akan sejalan dengan tradisi tahunan Samsung dalam merilis perangkat lipat. 

Ponsel lipat tiga ini kemungkinan besar akan diperkenalkan bersamaan dengan Galaxy Z Fold7 dan Galaxy Z Flip7 yang dijadwalkan rilis pada Juli.

Proses produksi ponsel lipat tiga ini diperkirakan akan dimulai pada kuartal kedua 2025, antara April dan Juni, dengan layar perangkat yang dapat dibuka hingga ukuran 9,9 inci hingga 10 inci.

Dengan peluncuran ponsel lipat tiga ini, Samsung akan menghadirkan setidaknya empat model ponsel lipat pada tahun ini, termasuk Galaxy Z Flip FE yang juga akan diluncurkan.

Laporan lainnya mengungkapkan ada kemungkinan besar digitizer pada Galaxy Z Fold7 akan dihilangkan, mungkin untuk membuat perangkat menjadi lebih tipis.

Hal tersebut mengingat Samsung baru-baru ini kalah dalam hal ketipisan dengan perangkat lipat dari perusahaan China, seperti Honor dengan Magic V3-nya.

Kendati belum diketahui chipset apa yang akan digunakan pada ponsel lipat tiga ini, rumor menyebutkan Galaxy Z Fold7 dan Flip7 kemungkinan akan mengusung Exynos 2500, sebuah chip yang tidak digunakan dalam seri Galaxy S25 karena masalah performa.

Sementara Flip FE akan menggunakan Exynos 2400e. Hal itu untuk menjaga harga lebih terjangkau.
 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close