Pernah Diblokir Twitter, Donald Trump Luncurkan Media Sosial Miliknya Bernama 'Truth'

Nusantaratv.com - 21 Februari 2022

Donald Trump/ist
Donald Trump/ist

Penulis: Andi Faisal | Editor: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Setelah tak lagi menjadi Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump akan meluncurkan media sosial miliknya bernama Truth, pada hari ini Senin (21/2/2022). 

Truth akan dirilis melalui kanal aplikasi milik Apple, App Store.

Menariknya, tanggal peluncuran aplikasi Truth sendiri digelar bertepatan dengan hari libur federal yakni President Day atau Hari Presiden AS yang jatuh pada 21 Februari setiap tahunnya.

Kehadiran Truth menjadi momen kembalinya Donald Trump di jagat maya. Karena diketahui, di ujung jabatannya sebagai Presiden AS, Donald Trump diblokir oleh beberapa media sosial beken seperti Twitter, Facebook, hingga YouTube. Donald Trump diblokir karena unggahannya dinilai memicu kerusuhan di gedung parlemen pada 2020 lalu.

Namun putra sulung Trump, Donald Jr Trump mengisyaratkan Donald Trump bakal kembali eksis di Twitter. Donald mengatakan ayahnya telah memiliki akun yang diverifikasi dengan nama @realDonaldTrump. 

"Bersiaplah! Presiden favorit kalian akan segera kembali," ujar Donald Jr Trump dalam unggahan di Twitter, Senin (14/2/2022).

Aplikasi Truth digagas oleh Trump Media and Technology Group (TMTG).

Truth mengklaim sebagai tempat kebebasan berpendapat dan berharap dapat menarik minat pengguna baru.

Aplikasi Truth memiliki berbagai fitur mulai dari fitur edit dalam unggahannya, fitur mengirim pesan singkat antar pengguna, fitur menerima notifikasi ketika ada unggahan lain yang dibuat, hingga fitur memblokir pengguna lain.

TMTG juga berencana untuk melantai di Bursa Saham New York melalui merger dengan perusahaan Digital World Acquisition Corp (DWAC). Dalam merger tersebut, TMTG diperkirakan akan menerima dana sebesar US$293 juta. (dari berbagai sumber)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close