Nusantaratv.com - Pengguna sistem operasi milik Oppo, ColorOS meningkat pesat sejak rilis resminya.
Dikutip dari Gizmochina, Jumat (18/2/2022), ColorOS 12 terbaru menawarkan antarmuka pengguna yang lebih baik dan memiliki fitur seperti ikon 3D, Privacy Dashboard, dan Flexible Windows.
Oppo baru-baru ini melalui sebuah postingan Twitter terbaru, mengungkapkan ColorOS memiliki lebih dari 500 juta pengguna aktif bulanan global. Hal ini mengesankan mengingat tahun lalu pengapalan ponsel mereka turun sebanyak 2 persen.
Meski pengirimannya menurun, Oppo masih berhasil menyalip pabrikan China lainnya, sebagaimana laporan dari CINNO. Tampaknya Oppo ColorOS benar-benar melakukan sesuatu yang menakjubkan.
Basis pengguna ColorOS diperkirakan akan meningkat lebih lanjut tahun ini mengingat ada beberapa peluncuran ponsel besar yang sedang dipersiapkan. Salah satu peluncuran tersebut adalah debut Oppo Find X5 series China. Seri ponsel ini akan diluncurkan pada 24 Februari di negara tersebut.
Ini mencakup model Find X5 dan Find X5 Pro. Berdasarkan bocoran di Internet, Oppo akan menggunakan NPU MariSilicon X buatan sendiri di dalam Find X5 Pro. Chipset tersebut akan disandingkan dengan prosesor Qualcomm Snapdragon 8 Gen 1.
Seri Find X5 itu akan memiliki layar AMOLED dengan resolusi Full HD+ 6,55 inci pada model 'reguler' dan layar QHD+ 6,7 inci pada model Pro. Keduanya akan memiliki kamera depan 32 MP dan sistem tiga kamera belakang 50 MP. Berbeda dengan model Pro, Find X5 akan ditenagai prosesor Snapdragon 888 atau 888+.