Lima Alasan Mengapa Android 15 Lebih Baik Dibandingkan Android 14

Nusantaratv.com - 04 November 2024

Android 15. (Foto: Gizmochina)
Android 15. (Foto: Gizmochina)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Android 15 akhirnya hadir dan telah diluncurkan untuk Google Pixel. 

Merek lain bakal segera menyusul dalam beberapa pekan mendatang. Demikian dilansir dari Gizmochina, Senin (4/11/2024). 

Dari segi desain, Android 15 sebagian besar mirip dengan Android 14, namun Anda perlu menjelajahi sejumlah fitur baru guna melihat peningkatan signifikan yang ditawarkan. 

Berikut lima alasan mengapa Android 15 menjadi pembaruan yang wajib dimiliki:

1. Penyimpanan Rendah Bukan Masalah

Aplikasi sering menyimpan banyak data di perangkat guna meningkatkan kecepatan akses. Meskipun menguntungkan bagi pengalaman pengguna, namun ini bisa cepat memenuhi ruang penyimpanan.

Kondisi ini tentu menjadi masalah bagi perangkat dengan kapasitas dasar 128GB/256GB, hingga memaksa pengguna menghapus aplikasi untuk mengosongkan ruang. 

Di Android 15, terdapat fitur pengarsipan aplikasi yang memungkinkan pengguna menghapus aplikasi tanpa kehilangan data, sehingga saat menginstal ulang, maka tidak perlu lagi masuk atau mengonfigurasinya ulang.

2. Dukungan Konektivitas Satelit

Konektivitas satelit pada ponsel pintar pertama kali diperkenalkan pada iPhone 14, dan terbukti sangat bermanfaat. Terlebih saat sinyal Wi-Fi atau seluler tidak tersedia. 

Android 15 kini mendukung fitur tersebut, sekaligus menjadi nilai tambah besar. Kendati demikian, untuk memanfaatkan konektivitas satelit, perangkat juga harus mendukung perangkat keras yang mumpuni.

Beberapa perangkat, termasuk seri Google Pixel 9, kini dapat mengirim SMS, MMS, dan pesan teks RCS melalui konektivitas satelit ini.

3. Ruang Tersembunyi untuk Aplikasi Rahasia

Privasi pengguna sangatlah penting dalam setiap pembaruan Android. Sementara Android 15 memperkenalkan fitur baru yang disebut Ruang Pribadi.

Yakni sebuah ruang aman dengan lapisan perlindungan ekstra. Ruang ini tersembunyi dari aplikasi, pengaturan, dan bagian lain dari perangkat, menjadikannya tempat yang ideal untuk menyimpan aplikasi yang bersifat pribadi, seperti aplikasi keuangan atau kencan.

4. Peningkatan Kemampuan Multitasking 

Android 15 meningkatkan pengalaman multitasking, terutama untuk perangkat yang lebih besar seperti perangkat lipat dan tablet.

Kini, pengguna dapat membuat pasangan aplikasi untuk akses cepat ke aplikasi favorit dalam mode layar terpisah.

Cukup buka dua aplikasi dalam mode layar terpisah, ketuk ikon aplikasi, lalu pilih Simpan Pasangan Aplikasi. Pintasan pasangan aplikasi ini akan muncul di layar beranda.

Android 15 juga menambahkan fitur khusus untuk perangkat lipat, memungkinkan aplikasi tetap aktif di tampilan sampul setelah layar utama ditutup.

Pengguna juga dapat dengan mudah menyematkan atau melepas bilah tugas pada perangkat lipat dan tablet, memudahkan peralihan antar aplikasi yang sering digunakan.

5. Pratinjau Widget Secara Real-Time 

Sebelum Android 15, pengguna harus menyeret widget ke layar beranda untuk melihat tampilannya. 

Kini, OS terbaru ini menghadirkan pratinjau widget secara real-time, sehingga pemilih widget menampilkan widget seperti yang akan terlihat di layar beranda, bukan hanya sebagai gambar statis.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close