Nusantaratv.com - Apple menghadirkan MacBook Pro 16-inci terbaru pada Senin (18/10/2021).
Raksasa tenologi asal Amerika Serikat (AS) itu menjanjikan peningkatan dalam desain dan kinerja, seperti dikutip dari Xinhua, Selasa (19/10/2021).
Tersedia dalam model 14-inci dan 16-inci, MacBook Pro baru dilengkapi layar Liquid Retina XDR, berbagai port untuk konektivitas, kamera FaceTime HD 1080p.
Baca Juga: Apple Hapus Aplikasi Al-Qur'an Paling Populer di China
Dikombinasikan dengan macOS Monterey, MacBook Pro terbaru dapat dikonfigurasi dengan M1 Pro dan M1 Max, prosesor 10-inti baru Apple dengan delapan inti berperforma tinggi dan dua core dengan efisiensi tinggi.
"MacBook Pro baru tidak ada bandingannya dan sejauh ini merupakan notebook pro terbaik yang pernah kami buat," kata Wakil Presiden Senior Apple untuk Pemasaran Seluruh Dunia, Greg Joswiak.
Model-model baru ini akan tersedia mulai 26 Oktober. Dan, model yang akan tersedia dalam warna perak dan abu-abu itu dibanderol dengan harga mulai dari US$2.499 atau sekitar Rp35 jutaan.