Nusantaratv.com - Baru-baru ini Apple mengumumkan untuk melonggarkan pembatasan App Store dan membuka pasar untuk emulator game retro.
Apple mengumumkan bahwa emulator game akan hadir di App Store secara global dan menawarkan game yang dapat diunduh.
Dikutip dari The Verge pada Senin (8/4/2024), Apple mengatakan bahwa game tersebut harus mematuhi aturan yang berlaku, sehingga game bajakan akan langsung dilarang.
Langkah ini memungkinkan emulator game retro yang sudah ada di Android dapat menghadirkan aplikasi mereka kepada pengguna iPhone.
Seperti diketahui, emulator game telah dilarang di iOS yang membuat pemilik iPhone mencari solusi melakukan jailbreaking atau solusi lainnya.
Selain peraturan baru mengenai emulator, Apple juga memperbarui peraturannya seputar super apps seperti WeChat.
Perubahan tersebut tampaknya terjadi sebagai respons terhadap gugatan anti monopoli yang diajukan oleh regulator di Amerika Serikat.
Dalam salah satu gugatannya, Perusahaan teknologi itu disebut berupaya untuk menghalangi kehadiran aplikasi streaming game cloud dan super app di platform mereka.
Selain itu, Apple baru-baru ini mulai mengizinkan layanan streaming cloud seperti Xbox Cloud Gaming dan GeForce Now di App Store.