Nusantaratv.com-Yulianto Kurniawan resmi ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua BLiSPI Provinsi Bali melalui rapat pengurus BLiSPI Pusat pada 20 Mei 2023.
"Yulianto Kurniawan ditetapkan menjadi Plt Ketua BLiSPI Provinsi Bali masa bakti 23 Mei 2023 sampai dengan 23 Mei 2027," bunyi surat resmi BLiSPI Pusat bernomor 070/Blispi-YC/V/2023 yang ditandatangani Sekretaris Jenderal Blispi Pusat, Yessi Yunita.
Dalam surat tersebut BLiSPI Pusat juga menyampaikan telah memberhentikan Ketua BLiSPI Provinsi Bali sebelumnya yakni H Syamsudin karena alasan tidak aktif.
Siap Orbitkan Pemain ke Tingkat Nasional
Yulianto Kurniawan menyambut baik penetapan dirinya sebagai Ketua BLiSPI Provinsi Bali. Baginya amanat yang diberikan BLiSPI Pusat membuka kesempatan lebih luas bagi para pesepakbola usia dini dan usia muda di Bali untuk berkiprah di tingkat nasional.
"Selama ini masih sangat sedikit pemain asal Bali yang berhasil menjadi pemain nasional. Karena kesempatan yang tersedia sangat minim," kata Yulianto Kurniawan.
"Jadi kehadiran BLiSPI di Bali sangat positif dan membantu. Dengan begitu kini pesepakbola usia dini dan usia muda di Bali memiliki kesempatan yang besar untuk bisa mewujudkan mimpi mereka menjadi pemain tim nasional dengan dukungan dari BLiSPI Pusat," tambahnya.
Kurniawan optimis dengan langkah konkret yang selama ini dilakukan BLiSPI Pusat, atmosfer persepakbolaan sepak usia dini dan usia muda di Pulau Dewata akan lebih semarak dan dinamis.
Langkah awal yang akan dilakukan oleh Kurniawan adalah dengan gencar mensosialisasikan kehadiran BLiSPI kepada komunitas sepak bola di Bali, khususnya komunitas sepak bola usia dini dan usia muda.
"Selanjutnya sebagaimana amanat yang diberikan oleh Blispi Pusat, saya bersama dengan jajaran pengurus BLiSPI Provinsi Bali akan melaksanakan program pembinaan sepak bola usia dini dan usia muda. Kami juga akan mengupayakan untuk bisa lebih intens menggelar turnamen atau kompetisi. Sehingga para pemain usia dini dan usia muda di Bali semakin terasah dan siap bersaing di pentas sepak bola nasional," pungkas pengusaha printing ini.
Ditunjuknya Kurniawan sebagai Plt Ketua BLiSPI Provinsi Bali merupakan keputusan yang tepat. Pasalnya, kecintaan dan dedikasinya terhadap pembinaan sepak bola di Bali tak perlu diragukan lagi. Kurniawan sudah belasan tahun berkecimpung langsung dalam pembinaan sepak bola usia dini dan usia muda di Bali. Tak tanggung-tanggung, selain memiliki Sekolah Sepak Bola (SSB), Kurniawan juga mendirikan akademi sepak bola.
Kurniawan mengawali kiprahnya dengan mendirikan SSB Bali United Denpasar pada 2009 silam. SSB yang berpusat di Lapangan Niti Mandala Renon Bali ini membina sebanyak 70 siswa mulai kelompok usia dini 6 tahun sampai 15 tahun.
Guna melanjutkan kesinambungan pembinaan Kurniawan kemudian mendirikan akademi sepak bola bernama Bali Soccer Football Indonesia Academy. Ada sebanyak 60 siswa U-15 sampai U-18 yang digembleng secara rutin di Lapangan Arga Coga Pegok Denpasar.
Berkat konsistensi dan kerja kerasnya, SSB Bali United Denpasar berhasil menorehkan deretan prestasi baik di tingkat lokal maupun nasional bahkan internasional.
SSB Bali United tampil menjadi juara Kapolda Cup I U-12 di Bali pada Juni 2022. Kemudian SSB asuhan Kurniawan juga sukses meraih gelar juara Tingkat Nasional Event Indonesia Dream Come True Denpasar Bali Oktober 2021 (U-11) dan menjadi wakil Timnas Pelajar DCT A di ajang Internasional Dream Come True di Denpasar Bali Desember 2022.