Wow, Satu Pemain Uzbekistan Lebih Mahal dari Skuad Timnas Indonesia U-23

Nusantaratv.com - 29 April 2024

Indonesia akan berhadapan dengan Uzbekistan pada laga semifinal Piala Asia U-23 2024. (dok PSSI)
Indonesia akan berhadapan dengan Uzbekistan pada laga semifinal Piala Asia U-23 2024. (dok PSSI)

Penulis: Marco Tampubolon

Nusantaratv.com - Timnas Indonesia U-23 bakal berhadapan dengan Uzbekistan di babak semifinal Piala Asia U-23, 2024. Kedua tim bertarung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Senin (29/4/2024). 

Laga ini tidak hanya menyita perhatian publik Tanah Air. Situs-situs olahraga luar negeri juga ramai membahasnya, termasuk Transfermrkt yang selama ini menyediakan informasi tentang pemain dunia Jelang laga Indonesia vs Uzbekistan, mereka juga ikut menganalisis kekuatan kedua tim. 

Dalam data perbandingan kedua tim yang dirilis baru-baru ini, skuad Indonesia U-23 disebut memiliki pemain dengan rata-rata usia yang lebih muda (20.8 tahun) dari Uzbekistan (21.4). 

Indonesia unggul dalam jumlah pemain yang berlaga di luar negeri, yakni 6 berbanding 5. Sementara untuk harga pemain, Uzbekistan memimpin dengan total 17,35 juta euro atau setara dengan Rp302 Miliar dan Indonesia berada di kisaran angka 4,8 juta euro atau setara Rp83,6 Miliar. 

Menariknya, satu pemain Uzbekistan dilabeli harga lebih tinggi dari seluruh skuad Garuda Muda. Dia adalah pemain CSKA Moscow, Abbosbek Fayzullaev yang dibandrol 5 juta euro. Sedangkan Rizky Ridho dianggap sebagai pemain termahal di skuad Indonesia hanya bernilai 400 ribu euro.

Sementara itu, duel Indonesia vs Uzbekistan tak hanya memperebutkan tiket ke final Piala Asia U-23 2024 saja. Pemenang pertandingan ini juga dipastikan akan melenggang ke Olimpiade Paris 2024.

Sayang Indonesia tidak akan diperkuat oleh striker andalannya, Rafael Struick. Pemain naturalisasi asal Belanda itu harus absen setelah mendapatkan akumulasi kartu kuning di perempat final. 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close