Turnamen Catur FIDE Grand Swiss 2023: Medina Warda Aulia Dikalahkan Juara Eropa 3 Kali dari Rusia pada Babak 1

Nusantaratv.com - 26 Oktober 2023

Medina Warda Aulia/ist
Medina Warda Aulia/ist

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Pecatur putri andalan Indonesia Master Internasional (MI-gelar pria) Medina Warda Aulia telah memulai perjuangannya di turnamen catur standar bergengsi FIDE Grand Swiss 2023 yang berlangsung di Isle of Man, 24 Oktober-5 November. 

Medina menjadi satu-satunya wakil Indonesia pada turnamen yang merupakan rangkaian seleksi menuju Turnamen Kandidat 2024 untuk mendapatkan penantang Juara Dunia Catur Wanita yang saat ini dipegang pecatur China Grand Master (GM-gelar pria) Ju Wenjun. 

Medina berhak tampil di FIDE Grand Swiss 2023 berkat prestasinya lolos ke babak 16 Besar Piala Dunia Catur 2023 yang berlangsung di Baku, Azerbaijan pada 30 Juli-24 Agustus lalu.

Kelompok Putri Turnamen FIDE Grand Swiss diikuti sebanyak 50 pecatur. Total hadiah yang diperebutkan 140 ribu USD.

Unggulan utama di kelompok Putri ditempati pecatur dari Rusia yang bermain di bawah bendera FIDE, Grand Master (GM) Aleksandra Goryachkina 2558. Kemudian unggulan kedua dan ketiga ditempati GM Alexandra Kosteniuk dari Swis 2523 dan GM dari Ukraina Mariya Muzychuk 2519.

Kalah di Babak Pertama

Babak pertama dari 11 babak yang dijadwalkan di kelompok Putri telah dimulai pada Rabu (26/10/23). Sesuai pairing MI Medina Warda Aulia menantang pecatur tangguh dari Rusia yang bermain di bawah bendera FIDE, Grand Master (GM) Valentina Gunina. 

Bermain dengan buah hitam, Medina yang kalah elo rating 77 poin dari lawannya, 2362 berbanding 2439 harus menyerah karena kesulitan membendung laju bidak lawan menuju petak promosi pada permainan akhir. 

Pada posisi terakhir Medina dan Gunina sama-sama memiliki satu Benteng, lima bidak dan satu Gajah yang berlainan warna. Medina yang menempati unggulan ke-42 memiliki Gajah putih sedangkan Gunina yang menempati unggulan ke-16 memiliki Gajah hitam. 

Perjuangan keras Medina untuk memaksakan remis kandas karena lawan lebih aktif dan mengendalikan jalannya pertandingan yang diawali dengan pembukaan Gambit Menteri ditolak tersebut. 

GM Valentina Gunina memang lawan yang tangguh bagi Medina. Pecatur asal Rusia itu memiliki prestasi mentereng dengan tiga kali menjadi juara catur perorangan wanita Eropa pada 2012, 2014 dan 2018. Gunina yang telah menyandang gelar GM pria pernah mencapai elo rating 2548 pada Juni 2015.

Babak 2 Lawan MI Vantika Agrawal

Medina akan melanjutkan perjuangannya pada babak ke-2 kelompok Putri FIDE Grand Swiss 2023, Kamis (27/10/2023), melawan pecatur India Master Internasional (MI-gelar pria) Vantika Agrawal 2435 yang menempati unggulan ke-18. 

Meski memiliki elo rating 73 poin di bawah lawan, namun tetap terbuka peluang bagi Medina untuk mengalahkan Agrawal.

Medina dan Agrawal sama-sama tampil di catur standar beregu Asian Games 22 yang berlangsung di Hangzhou, China September-Oktober lalu. Namun keduanya tidak sempat berhadapan karena bermain di papan yang berbeda saat Indonesia bertemu India di babak ke-3.

Medina turun di papan satu menggantikan MI Irene Kharisma Sukandar. Medina gagal menyumbangkan poin bagi Tim Catur Putri Indonesia usai dikalahkan pemain papan satu India GM Koneru Humpy 2550. 

Sementara Vantika Agrawal yang turun di papan empat berhadapan dengan MIW Ummi Fisabilillah. Hasilnya Agrawal menang. Membuat India menang dengan skor akhir 3,5-0,5 atas India. 

Selain mempertandingkan kelompok Putri, FIDE Grand Swiss 2023 juga mempertandingkan kelompok Open atau Terbuka yang diikuti sebanyak 114 pecatur. 

Unggulan utama dan kedua kelompok Open disandang dua pecatur dari Amerika Serikat (AS) yakni GM Fabiano Caruana 2786 dan GM Hikaru Nakamura 2780. Sementara unggulan ketiga ditempati pecatur asal Iran yang kini membela Prancis, GM Alireza Firouzja 2777. 

Juara dan runner up kelompok Open dan Putri FIDE Grand Swiss 2023 berhak lolos ke Turnamen Kandidat 2024 yang akan digelar di Kanada pada April tahun depan. 

Kemudian pemenang dari kelompok Open dan Putri Turnamen Kandidat 2024 akan maju sebagai penantang dalam Kejuaraan Dunia. 

Juara Dunia Catur Putra-Putri saat ini dipegang oleh dua pecatur China yaitu GM Ding Liren dan GM Ju Wenjun

 


 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close