“Tiket Piala Dunia Lepas dari Tangan Novendra usai Dikalahkan Pecatur Mongolia GM Dambasuren di babak ke-9 Asian Zone 3.3 Chess Championship 2023”

Nusantaratv.com - 12 Mei 2023

Grand Master (GM) Novendra Priasmoro
Grand Master (GM) Novendra Priasmoro

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com - Grand Master (GM) Novendra Priasmoro harus menelan pil pahit gagal memenuhi harapan untuk merebut tiket lolos ke Piala Dunia melalui ajang Asian Chess Championship 2023. 

Harapan Novendra musnah setelah ditaklukkan pecatur Mongolia GM Dambasuren Batsuren pada babak ke-9 atau terakhir yang berlangsung di Hotel Century Park Senayan, Jakarta, Jumat (12/5/2023). 

Bermain dengan buah hitam, Novendra menyerah pada langkah ke-46. 

Dengan kekalahan ini maka total poin yang dikemas Novendra tetap 5,5 poin (hasil dari 4 kali menang, 3 kali remis dan 2 kali kalah). Ia menempati urutan ke-4 dari 35 peserta klasemen akhir kelompok Open/Putra. 

Tampil sebagai juara di kelompok Open/Putra pecatur Mongolia, GM Sumiya Bilguun yang berhasil membukukan nilai tertinggi 7 poin. Sumiya berhasil menambah 0,5 setelah bermain remis lawan pecatur Indonesia MF Aditya Bagus Arfan 2408 dalam laga singkat 18 langkah. 

Selain meraih gelar juara, Sumiya juga menggondol satu tiket lolos ke Piala Dunia 2023 di Baku, Azerbaijan pada Juli-Agustus mendatang. 

Tiket kedua lolos ke Piala Dunia di kelompok Open/Putra jatuh ke tangan GM dari Vietnam Le Tuan Minh. Ia menempati urutan ke-2 pada klasemen akhir dengan mengemas 6 poin. 

Le Tuan Minh berhasil menambah 0,5 poin pada babak ke-9 usai bermain remis melawan unggulan utama dari Singapura, GM Tin Jingyao (2576).  

Sementara kelompok Putri yang diikuti sebanyak 23 peserta dijuarai pecatur Vietnam, WGM Vo Thi Kim Phung (2351). 

Vo Thi Kim Phung memastikan merebut gelar juara sekaligus satu tiket lolos ke Piala Dunia 2023 di kelompok Putri setelah bermain remis melawan pecatur Indonesia MIW Chelsie Monica Sihite 2266 pada babak ke-9. Tambahan 0,5 dari laga terakhir membuat Vo Thi Kim Phung membukukan nilai tertinggi 6,5 poin. 

Hasil Akhir Pecatur Indonesia di Kelompok Open/Putra

Kegagalan para pecatur Indonesia merebut gelar juara atau setidaknya merebut tiket lolos ke Piala Dunia di kelompok Open/Putra cukup membuat miris. Pasalnya, Indonesia menurunkan sebanyak 14 pecatur putra terbaik di Tanah Air yang dimotori GM Susanto Megaranto. 

Bahkan tercatat hanya Novendra Priasmoro yang berhasil menduduki 5 besar klasemen akhir. 

GM Susanto Megaranto yang merupakan unggulan ke-4 di ajang ini terpuruk di urutan ke-7 dengan 5,5 poin (hasil dari 4 kali menang, 3 kali remis dan 1 kali kalah). 

Disusul dua juniornya di urutan ke-8 dan 9 yakni MI Yoseph Theofilus Taher 2439 dan MF Aditya Bagus Arfan 2408 yang juga mengemas 5,5 poin. Kemudian MI Azarya Jodi Setyaki 2414 di urutan ke-14 dengan 5 poin. Lalu MI Danny Juswanto 2375 di urutan 18 dengan mengoleksi 4,5 poin. Diikuti MI Gilbert Elroy Tarigan 2384 di urutan ke-19 juga dengan 4,5 poin. Serta MI Muhammad Lutfi Ali 2369 dan MF Muhamad Agus Kurniawan 2317 di urutan ke-21 dan 22 juga mengemas 4,5 poin. Berikutnya ada MI Anjas Novita 2384, MF Andrean Susilodinata 2379 dan MI Mohamad Ervan 2404 di urutan 26, 27 dan 28 dengan 4 poin. Kemudian MF Arif Abdul Hafiz 2251 di urutan ke-30 dengan 3,5 poin dan Nayaka Budidarma 1968 di urutan ke-32 juga dengan 3,5 poin. 

Hal yang sama juga terjadi di kelompok Putri. 

Dari 8 pecatur putri yang diturunkan hanya dua pecatur yang berhasil menembus 5 besar yakni MIW Dita Karenza 2055 yang menempati urutan ke-3 dengan 6 poin dan IM-GMW Irene Kharisma Sukandar di urutan ke-4 dengan 5,5 poin. 

Kemudian MIW Chelsie Monica Sihite 2266 di urutan 11 dengan 5 poin. Diikuti Laysa Latifah 2017 dan IM-GMW Medina Warda Aulia 2369 di urutan 12 dan 13 dengan 4,5 poin serta MCW Theodora Paulina Walukow 1814 di urutan ke-15 juga mengemas 4,5 poin. 

Lalu MIW Ummi Fisabilillah 2213 di urutan ke-18 dengan 4 poin. Dan MIW Shanti Nur Abidah 2053 di urutan 20 dari 23 peserta yang juga mengoleksi 4 poin. 

Asian Zone 3.3 Chess Championship 2023 yang digelar PB Percasi dengan didukung oleh PT Pertamina (Persero) akan ditutup secara resmi pada malam hari ini, Jumat 12 Mei 2023.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close