Sukses Digelar, Volcano Run 2024 Tarik 2.500 Pelari ke Kaki Gunung Merapi

Nusantaratv.com - 12 Mei 2024

Nusantara TV Volcano. (NTVnewsid)
Nusantara TV Volcano. (NTVnewsid)

Penulis: Alber Laia

Nusantaratv.com - Hari ini, Minggu, 12 Mei 2024, acara lari tahunan yang dinantikan oleh para pelari, Nusantara TV Volcano Run by Ambarrukmo 2024, kembali digelar dengan kehadiran yang mengesankan dari sebanyak 2.500 peserta.

Acara yang menggabungkan petualangan dan keindahan alam Gunung Merapi ini berlangsung di Museum Gunungapi Merapi, Sleman, Yogyakarta.

Ribuan pelari mengikuti Nusantara TV Volcano Run by Ambarrukmo 2024. (Youtube/Nusantara TV)

Menurut pantauan NTVnews, Habieb Febriansyah di lokasi, para peserta telah memadati area sejak subuh. Para warga sekitar pun turut memadati area untuk menonton kemeriahan acara ini.

Diketahui, para pelari dipersiapkan untuk menjalani tantangan yang menarik, memulai perjalanan mereka dari titik awal yang sama di Museum Gunungapi Merapi dan berakhir di tempat yang sama.

Nusantara TV Volcano Run By Ambarrukmo. (NTVnewsid)

Namun, yang membedakan adalah jalur yang mereka tempuh, sesuai dengan kategori lomba yang mereka ikuti. Terdapat tiga kategori utama dalam acara ini, yaitu 5K, 10K, dan 21K.

Para peserta kategori 5K akan menaklukkan jarak 5 kilometer dengan melintasi jalur yang menawarkan pemandangan indah sepanjang perjalanan. Sementara itu, para pelari dalam kategori 10K akan melanjutkan perjalanan mereka melewati jarak 10 kilometer, menjelajahi lebih banyak area alam yang menawan.

Bagi yang mengambil tantangan dalam kategori 21K, mereka akan menaklukkan rute yang lebih menantang dengan jarak 21 kilometer, melalui medan yang beragam dan menawan, termasuk tantangan alam yang lebih ekstrem.

Sebagai informasi, tahun ini menjadi pertama kalinya media mendukung penuh event Volcano Run. Direktur NTV, Don Bosco Selamun mengungkapkan bahwa alasan Nusantara TV tertarik untuk ikut serta dalam penyelenggaraan acara ini.

Nusantara TV Volcano Run by Ambarrukmo. (NTVnews)

"Komunitas lari itu sangat besar di Indonesia dan mereka berkembang dari waktu ke waktu. Karena kita melihat komunitasnya besar, Nusantara TV ikut ambil bagian da?am Volcano Run kali ini bersama Ambarrukmo," ujarnya di lokasi.

Ia juga menambahkan bahwa lari sendiri merupakan olahraga yang paling banyak disukai orang karena murah meriah dan menyehatkan. Ia pun takjub melihat semangat luar biasa para peserta di event Nusantara TV Volcano Run by Ambarrukmo.

"Saya melihat semangat masyarakat itu luar biasa untuk datang ke Lereng Merapi ini, ikut ambil bagian. Sangat meriah, sangat besar," tambahnya.

Tidak hanya menjadi ajang lari, Nusantara TV Volcano Run by Ambarrukmo 2024 juga merupakan perpaduan unik antara olahraga dan wisata alam, mengundang para peserta untuk menjelajahi keindahan alam Gunung Merapi sambil mengejar rekor pribadi mereka.

Dengan semangat yang berkobar dan semaraknya antusiasme dari para pelari, acara ini tidak hanya menjadi perayaan kebugaran fisik, tetapi juga menjadi momen yang membanggakan untuk komunitas lari di Indonesia.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close