Song Ui-young Sudah Pulih dan Siap Berjuang Bersama Persebaya

Nusantaratv.com - 11 Januari 2024

Skuad Persebaya latihan
Skuad Persebaya latihan

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Pemain asing Persebaya, Song Ui-young, menyatakan optimisnya dalam menghadapi laga lanjutan Liga 1 2023/2024. Terdekat, skuad Bajol Ijo akan menghadapi PSIS Semarang.

”Saya sudah membayangkan tim akan menunjukkan banyak improvisasi. Pun saya berharap juga bisa banyak improve sebagaimana tim,” katanya.

Sebelumnya, Song mengalami cedera dalam pertandingan melawan Persija. Cedera itu membuatnya absen melawan Persikabo. Kedua pertandingan itu berakhir imbang.

Namun, kini kondisi Song sudah pulih 100 persen. Ia juga memastikan siap berlatih keras dan memberikan yang terbaik untuk Persebaya.

”Saya merasa baik saat kembali berlatih bersama tim, cedera yang saya alami sudah pulih, saya baik-baik saja,” kata Song

Song memiliki peran yang cukup sentral di lini tengah. Ia sudah mencatatkan 17 pertandingan dengan menorehkan satu gol dan dua assist.

Gol itu Ia bukukan saat Persebaya menang 1-0 atas PSM Makassar. Statistik lainnya, ia membukukan 18 tekel, 49 intersep, dan 13 sapuan.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close