Skuad Timnas Pelajar Blispi Indonesia U-12 Jajal Lapangan Jelang Laga Perdana di Turnamen Binzhou Town Cup 2023 China

Nusantaratv.com - 18 Juli 2023

Skuad Timnas Pelajar Blispi Indonesia U-12 bersama pelatih dan ofisial tiba di Qingdao, provinsi Shandong, China
Skuad Timnas Pelajar Blispi Indonesia U-12 bersama pelatih dan ofisial tiba di Qingdao, provinsi Shandong, China

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Setelah menempuh penerbangan panjang selama beberapa jam dari Bandara Soekarno-Hatta kemudian transit di Shanghai, skuad Timnas Pelajar Blispi Indonesia U-12 akhirnya tiba di ibu kota provinsi Shandong di Qingdao, China pada Selasa (18/7/2023) pagi.

Keberangkatan skuad besutan Sukardi Jusuf Paera yang akrab disapa Sabrin memenuhi undangan resmi dari Biro Pendidikan dan Olahraga Distrik Zhanhua, Kota Binzhou, Provinsi Shandong untuk mengikuti Turnamen Binzhou Town Cup 2023.

Turnamen Binzhou Town Cup 2023 akan berlangsung di Kota Binzhou, Provinsi Shandong, China mulai 18 hingga 24 Juli 2023 mendatang. Dalam turnamen sepak bola usia dini internasional ini Timnas Pelajar Blispi Indonesia U-12 akan bersaing dengan para peserta dari Korea Selatan, Jepang dan tuan rumah China.

Selama berlaga di China, Timnas Pelajar Blispi Indonesia U-12 akan didampingi Sekretaris Jenderal Blispi Yessi Yunita dan ofisial Diah Hidayah Prianda.

Yessi Yunita menyampaikan setibanya di Bandara Shandong Timnas Pelajar Blispi Indonesia U-12 disambut oleh Panitia Penyelenggara kemudian diantar ke hotel tempat menginap tim selama mengikuti turnamen.

"Pelayanan panitia sangat bagus. Fasilitas yang disediakan juga istimewa. Kita ditempatkan di hotel bintang lima dengan fasilitas lengkap," kata Yessi.

Yessi juga memuji kualitas lapangan yang digunakan dalam Turnamen Binzhou Town Cup 2023.

"Ada beberapa lapangan mulai dari lapangan utama tempat pertandingan sampai lapangan tempat latihan tim peserta. Kualitas lapangannya semuanya bagus," ujarnya.

Technical Meeting

Mengenai siapa calon lawan Timnas Pelajar Blispi Indonesia U-12 di laga perdana hingga sistem pertandingan dalam Turnamen Binzhou Town Cup 2023 masih menunggu hasil Technical Meeting yang akan dilaksanakan pada malam hari ini, Selasa (18/7/2023).

"Anak sudah tidak sabar untuk segera bertanding. Mereka semua dalam kondisi fit dan siap bertanding. Tadi mereka sudah menjalani latihan sekaligus menjajal lapangan," ungkapnya.

"Malam ini diadakan Technical Meeting. Setelah itu kita baru tahu ditempatkan di grup mana dan siapa lawan kita di pertandingan pertama besok," imbuhnya.

Soal cuaca, kata Yessi, praktis tidak ada masalah. Secara umum suhu udara di Qingdao yang merupakan kawasan pesisir hampir sama dengan di Indonesia. Jadi para pemain dapat dengan cepat beradaptasi dengan cuaca di Qingdao.

Timnas Pelajar Blispi Indonesia U-12 diperkuat oleh 12 pemain dari berbagai daerah di Indonesia.

Ke-12 pemain tersebut antara lain, Mishary Rasheed Assabary (depan), Achmad Syariful Anam, Ar Zahran Fikria (tengah), Raffi Al Fahrezi, Muhamad Aldio Cheza Al Bukhori, Aguero Hanif Christianto (belakang), Mohamad Razaqa Al Bahli, Andika Putra (kiper), Ahamad Naefan Habibi, Raffa Agi Putra
Bintang Van Pamelan dan Abrisan Kamil Aidil Azka (depan).

Keberangkatan Timnas Pelajar Blispi Indonesia U-12 dilepas secara resmi oleh Deputi III Bidang Pembudayaan Olahraga Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora), Raden Isnanta di Hotel Mega Anggrek Jakarta, pada Sabtu (17/7/2023). Turut hadir Ketua Umum Blispi Subagja Suihan, mantan pemain timnas yang juga pengurus Blispi, Firman Utina dan agen pemain Dusan Bogdanovic yang telah berhasil mengorbitkan Egy Maulana Vikri, Witan Suleman dan Pratama Arhan.

Raden Isnanta berpesan kepada skuad Timnas Pelajar Blispi Indonesia U-12 untuk memanfaatkan momentum mengikuti turnamen di China.

"Ini kesempatan emas buat kalian untuk menimba ilmu. Memahami teknik- teknik dari peserta lain, taktik strategi, attitude dan banyak hal yang harus dipelajari. Karena semuanya itu akan mendukung kalian untuk menjadi atlet besar kelak," kata Isnanta.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close