Nusantaratv.com - Timnas Indonesia U-20 kembali meraih kemenangan dengan skor telak 5-1 atas Hongkong pada laga lanjutan Kualifikasi Piala AFC U-20 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jumat (16/9).
Kelima gol Garuda Nusantara dicetak oleh Rabbani Tasnim menit ke-10', Alfriyanto Nico 20', Zanadin Fariz 43', Marselino Ferdinan 86' dan 90'.
Kemnangan skuad Garuda juga tak lepas dari strategi pelatih Shin Tae-yong melakukan banyak rotasi pemain.
Pemain yang sebelumnya starter di laga melawan Timor Leste berada di bangku cadangan seperti Ferarri, Kakang Rudianto, Marselino Ferdinan, Arkhan Fikri, Hokky Caraka, Robi Darwis, Frengky Missa, Ginanjar Wahyu.
Untuk laga berikutnya Timnas U-20 akan menghadapi Vietnam U-20 sekaligus menjadi laga penentuan juara Grup F, Shin Tae-yong memastikan timnya harus mempersiapkan diri dengan baik. Pertandingan itu akan berlangsung pada Minggu (18/9) malam WIB.
"Vietnam berbeda dari tim lainnya. Mereka punya kualitas dan mobilitas yang berbeda jauh dari tim yang lain. Jadi kami harus mempersiapkan diri dengan baik agar bisa menang dan lebih agresif. Kita harus lebih berusaha untuk bisa meraih kemenangan," ujar pelatih asal Korea Selatan tersebut.
Laga melawan Vietnam bakal berlangsung pada tanggal 18 September. Laga ini sekaligus penentu status juara grup untuk tiket ke putaran final Piala AFC U-20 2023.