Shin Tae-yong Bakal Turunkan Skuad Terbaiknya di Laga Indonesia U-23 vs UEA

Nusantaratv.com - 08 April 2024

Laga uji coba Timnas Indonesia U-23 vs Arab Saudi
Laga uji coba Timnas Indonesia U-23 vs Arab Saudi

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Timnas Indonesia U-23 bakal kembali menjalani laga uji coba yang masuk dalam agenda pemusatan latihan (TC) jelang tampil di Piala Asia U-23 2024 Qatar pada tanggal 15 April hingga 3 Mei mendatang.

Sebelumnya skuad Garuda Muda harus mengakui kehebatan Arab Saudi setelah ditumbangkan dengan skor 1-3 di laga uji coba pertama.

Kali ini tim besutan Shin Tae-yong bakal menjajal kekuatan Uni Emirat Arab di Dubai di Stadion Shabab Al Ahli, Selasa (9/4) pukul 00.30 WIB.

Menurut informasi, laga Timnas Indonesia U-23 vs UEA akan kembali berlangsung tertutup.

Pada laga uji coba kali ini, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong bakal melakukan banyak perubahan, apalagi skuad Garuda Muda juga mendapat tambahan amunisi setelah Marselino Ferdinan sudah bergabung dengan tim.

Juru taktik asal Korea Selatan itu juga memastikan bakal menurunkan kekuatan terbaik sejak awal pertandingan.

"Untuk uji coba berikutnya lawan Uni Emirat Arab akan dimainkan untuk pemain inti dulu, untuk mengantisipasi permainan lawan Qatar nanti tanggal 15 (April)," kata Shin Tae-yong.

"Pastinya tim inti akan dimainkan lebih banyak. Selain tim inti akan ada kesempatan lagi bagi pemain lain," jelasnya.

Sebagai informasi, laga uji coba melawan Arab Saudi dan UEA merupakan bagian dari persiapan Timnas Indonesia U-23 jelang tampil di Piala Asia U-23 2024 di Qatar.

Pada ajang kompetisi antar negara paling bergengsi di benua Asia tersebut, Indonesia berada di Grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia, dan Yordania.

Indonesia akan lebih dulu berjumpa dengan tuan rumah, Qatar pada tanggal 15 April 2024, kemudian Australia 18 April 2024 dan terkahir Yordania pada tanggal 21 April 2024.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close