Raih Emas Pertama, Veddriq Leonardo Kumandangkan Indonesia Raya di Olimpiade 2024 Paris

Nusantaratv.com - 08 Agustus 2024

Atlet panjat tebing putra Veddriq Leonardo sumbang emas pertama buat Kontingen Indonesia/Foto: NOC Indonesia
Atlet panjat tebing putra Veddriq Leonardo sumbang emas pertama buat Kontingen Indonesia/Foto: NOC Indonesia

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Atler panjat tebing putra Indonesia, Veddriq Leonardo berhasil merebut medali emas dan mengumandangkan lagu kebangsaan Indonesia Raya di Olimpiade 2024 Paris. 

Emas pertama bagi kontingen Indonesia itu diraih Veddriq setelah mengalahkan Wu Peng pada final nomor speed panjat tebing Olimpiade 2024 di Le Boruget Climbing Venue, Kamis (8/8).

Veddriq menyabet emas dengan catatan waktu 4,75 detik.

Sementara medali perunggu diraih oleh Sam Watson dengan catatan waktu 4,74 detik.

Veddriq memulai torehan gemilangnya sejak babak perempat final dengan mengalahkan wakil Prancis, Bassa Mawem.

Dengan catatan waktu 4,88 detik berbanding 5,26 detik yang ditorehkan Mawem. 

Kemenangan tersebut membawa Veddriq melaju ke semi final menghadapi wakil Iran, Reza Ali Pour. Reza lolos ke perempat final usai mengukir catatan waktu 5,57 detik di babak 8 besar.

Sempat mendapat perlawanan sengit namun Veddriq menyudahi perlawanan Reza dengan catatan waktu 4,78 detik berbanding 4,84 detik.

Veddriq lolos ke final berhadapan dengan atlet China Wu Pei yang mengalahkan Sam Watson di babak semifinal.

 

 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close