Nusantaratv.com - Big Match akan tersaji dini hari nanti di pekan ke-31 Liga Inggris 2023/2024. Chelsea akan menjamu Manchester United di Stamford Bridge, Jumat, 5 April 2024, kick off 02:15 WIB
MU datang ke markas Chelsea dengan modal kemenangan Desember 2023 lalu. Saat itu, Setan Merah berhasil memetik kemenangan 2-1 atas The Blues saat kedua tim bentrok di Stadion Old Trafford.
Langkah MU semakin ringan mengingat Chelsea tidak akan diperkuat oleh sederet pilar pentingnya. Badai ceders membuat nama-nama seperti Carney Chukwuemeka, Christopher Nkunku (hamstring), Lesley Ugochukwu (hamstring), Levi Colwill (jari kaki), Reece James (hamstring), Robert Sanchez, Romeo Lavia (paha), Trevoh Chalobah, dan Wesley Fofana (lutut) kemungkinan absen dalam laga ini.
Kebugaran Ben Chilwell dan Malo Gusto juga akan ditinjau lagi. Bila tidak memungkinkan, Chelsea bakal menurunkan Axel Disasi akan menjadi starter untuk menggantikan Gusto. Sementara itu, Benoit Badiashile dan Thiago Silva kemungkinan akan bermitra sebagai bek tengah. Sedangkan Cole Palmer kemungkinan masuk starting eleven bersama Mykhaylo Mudryk, Noni Madueke, dan Raheem Sterling.
MU juga tidak sepenuhnya komplet. Bek Manchester United, Lisandro Martinez dan Victor Lindelof harus absen sekira sebulan karena cedera betis dan hamstring.
Sejumlah pemain lain juga cedera, di antaranya Altay Bayindir (otot), Anthony Martial (pangkal paha), Jonny Evans (otot), Luke Shaw (otot), Raphael Varane, dan Tyrell Malacia (lutut). Sementara Harry Maguire dan Raphael Varane kemungkinan besar akan menjadi starter di posisi bek tengah.
Casemiro dan Mason Mount akan bersaing mendapatkan tempat di lini tengah. Kobbie Mainoo dan Scott McTominay juga berpeluang starter. Amad Diallo juga sudah bisa main usai jalani skorsing di Piala FA. Sedangkan Garnacho dan Marcus Rashford mengisi posisi sayap dengan mengorbankan Antony.
Pertarungan diprediksi bakal bejalan sengit mengingat kedua tim sama-sama hanya memetik hasil imbang pada laga sebelumnya. Chelsea seperti diketahui ditahan oleh sepuluh pemain Burnley di Stamford Bridge, sedangkan Setan Merah bermain sama kuat dengan tuan rumah Brentford.
Tambahan tiga poin tentu sangat diharapkan untuk mendongkrak. posisi tim di papan klasemen. MU seperti diketahui masih berada di urutan kenam (48 poin) dan Chelsea di posisi 12 (40 poin).
Prediksi line-up kedua tim:
Chelsea (4-2-3-1): Petrovic; Cucurella, Badiashile, Silva, Disasi; Fernandez, Caicedo; Sterling, Mudryk, Palmer; Jackson.
Pelatih: Mauricio Pochettino.
Manchester United (4-2-3-1): Onana; Wan-Bissaka, Martinez, Maguire, Dalot; Mainoo, Casemiro; Rashford, Fernandes, Garnacho; Hojlund.
Pelatih: Erik ten Hag.