Nusantaratv.com - Liga Spanyol 2023/24 bakal menyajikan laga big match antara Atletico Madrid vs Girona yang akan berlangsung di stadion Civitas Metropolitano, Sabtu (13/4) pukul 19:00 WIB.
Meraih poin penuh tentunya menjadi harga mati bagi Atletico Madrid pada laga ini. Terlebih skuad berjuluk Los Rojiblancos bakal tampil kandang sendiri.
Saat ini Atletico Madrid berada di posisi 4 klasemen sementara dengan torehan 58 poin dari 30 laga yang di jalaninya. Tim besutan Diego Simeone mampu meraih 18 kemenangan, 4 hasil imbang dan hanya menelan 8 kekalahan.
Akan tetapi posisi Atletico Madrid saat ini juga belum aman dari ancaman. Pasalnya, Athletic Club yang saat ini berada diurutan ke 5 klasemen dengan raihan 56 poin dapat dengan mudah mengkudeta mereka.
Sebab, mereka hanya terpaut dua poin saja. Jika saat menghadapi Girona nanti Atletico Madrid terpeleset harus menelan hasil minor, maka posisi mereka bakal menjadi sangat rawan untuk digeser. Apalagi, Athletic Club dijadwalkan bakal bermain dikandang melawan Villarreal yang dapat dengan mudah menyabet poin penuh.
Atletico Madrid memiliki modal yang bagus untuk menghadapi Girona dari hasil rentetan dua kemenangan beruntun di laga sebelumnya, 2-1 dikandang Villarreal dan 2-1 saat menjamu Dortmund.
Meski bgitu, Girona yang tampil dengan berbagai kejutan pada musim ini pastinya juga menargetkan bisa mencuri poin dari kandang Atletico Madrid.
Sebab, kemenangan dapat membawa Girona naik ke posisi kedua klasemen sementara Liga Spanyol 2023/24 menggeser tim jawara Barcelona.