Prawira Bawa Pulang Brandone Francis ke Bandung

Nusantaratv.com - 15 Februari 2024

Pemain asing Prawira Bandung Brandone Francis
Pemain asing Prawira Bandung Brandone Francis

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Manajemen Prawira Harum Bandung akhirnya mengembalikan Brandone Francis ke dalam roster-nya untuk musim ini.

Keputusan cepat diambil oleh manajemen mengingat sang juara bertahan baru menang dua kali dari lima laga di IBL 2024. Kehadiran Francis yang pada musim lalu terpilih sebagai Best Foreign Player IBL, diharapkan bisa mendongkrak performa Prawira.

Sebagai informasi, Francis adalah pemain yang istimewa bagi Prawira. Musim lalu dia mencetak 24,2 ppg dalam 25 pertandingan regular season. Sedangkan di playoffs, Francis mencetak 22,2 ppg dalam lima pertandingan.

Meski dia tidak bermain di Game 2 Final IBL 2023, namun Francis dianggap salah satu kunci keberhasilan Prawira menjuarai liga musim lalu.

Percayalah bahwa dalam 30 pertandingan yang dimainkan Francis sepanjang musim 2023, hanya satu laga di mana dia mencetak single digit points. Sisanya, dia selalu menyelesaikan laga dengan double digit points.

Poin tertinggi yang pernah dicetak oleh Francis di IBL adalah 41 poin, saat Prawira menang 78-61 atas RANS, di Bali. Francis enam kali mencetak double-double di IBL musim 2023.

Kembalinya Francis diharapkan bisa mendongkrak produktifitas Prawira. Namun bukan hanya itu saja, Francis merupakan pemain yang berapi-api dalam setiap laga. Sehingga bisa menyulut semangat rekan-rekannya ketika di lapangan.

Meski sudah resmi mengembalikan Brandone Francis, pihak Prawira Harum Bandung belum mengumumkan siapa yang akan di coret dari daftar pemain asing. Saat ini sudah ada nama Julius Jucikas, Christian James, dan Dane Miller Jr. dalam rosternya. 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close