Nusantaratv.com - Prawira benar-benar membongkar komposisi pemain asingnya di jeda kompetisi IBL Tokopedia 2024. Setelah Brandone Francis, Prawira mendatangkan pemain bernama Antonio Hester.
Sementara baru Julius Jucikas yang dilepas. Berarti ada satu lagi dari dua pemain asing lama Prawira yang akan pergi.
Antonio Hester, tiga tahun terakhir ada di liga-liga Asia Tenggara. Dia bermain untuk Terrafirma Dyip di Liga Filipina (PBA) pada tahun 2021. Kemudian tahun 2022 dia bermain untuk Zamboanga Valientes di ASEAN Basketball League.
Terakhir dia tercatat sebagai pemain Magnolia Hotshots yang bertamin di PBA. Hester sendiri sudah berkarier sebagai pemain profesional sejak tahun 2012.
Data statistik menjelaskan bahwa Hester memiliki kemampuan yang istimewa dalam mencetak poin. Tahun lalu, bersama Zamboanga Valientes dia mencetak rata-rata 22,4 ppg dalam 11 pertandingan.
Kemudian saat tampil bersama Magnolia Hotshots, Hester juga pernah mencetak 40 poin dalam satu pertandingan. Artinya, Prawira akan mendapatkan seorang monster poin.
Sekadar informasi bahwa Prawira berada di peringkat ke-12 dalam hal point per game dari 14 kontestan liga.
Bahkan perolehan poin per pertandingan Prawira sama dengan Borneo Horbills, di kisaran 70 poin per game. Sehingga untuk bisa bersaing di papan atas, mereka harus bisa meningkatkan produktifitas poin. Kalau memang Prawira berniat untuk mempertahankan gelarnya.