Penampilan Privat Mbarga Belum Maksimal

Nusantaratv.com - 02 Agustus 2022

Privat Mbarga
Privat Mbarga

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.comPrivat Mbarga adalah salah satu pemain kunci bagi Bali United di sektor penyerangan sepanjang Liga 1 2021/2022. Ia yang baru didatangkan dari klub Svay Rieng pada 24 Desember 2021 langsung menjelma menjadi andalan dalam skuad Serdadu Tridatu.

Meskipun baru pertama kali merasakan atmosfer pertandingan di liga Indonesia, tetapi pemain asal Kamerun ini langsung dapat beradaptasi dengan baik. Beroperasi di sektor sayap kanan, Privat mampu menjalankan perannya dengan sangat baik sepanjang musim lalu.

Bermain dalam 17 pertandingan di Liga 1 2021/2022, Privat mencatatkan empat gol dan sembilan assist. Sebuah catatan yang sangat baik untuk ukuran pemain pendatang baru di liga Indonesia.

Semakin lengkap, berkat penampilan impresifnya tersebut, pemilik nomor punggung 37 berhasil mengantarkan Bali United meraih gelar juara Liga 1 untuk yang kedua secara beruntun. Kontribusinya dalam melakukan tusukan yang sulit dibendung ke pertahanan lawan ditambah penampilan solid rekan-rekannya membuat skuad Serdadu Tridatu mengukir sejarah sebagai satu-satunya tim yang mampu mendapat Back to Back juara liga.

Berbekal catatan tersebut, pemilik nama lengkap Jean Marie Privat Befolo Mbarga tersebut optimis melangkah memasuki musim baru. Kompetisi Piala Presiden kemudian AFC Cup dan BRI Liga 1 2022/2023 akan menjadi arena ia dan pasukan Serdadu Tridatu untuk unjuk gigi.

Namun sayang, dari dua kompetisi yang telah dijalani, yakni Piala Presiden dan AFC Cup 2022, Privat belum mampu tampil maksimal. Pada ajang Piala Presiden sendiri, ia hanya turun satu kali dari total tiga pertandingan di Grup C, itupun hanya sebagai pemain pengganti.

Coach Teco baru memainkan Privat pada pertandingan kedua kala Bali United harus menghadapi Bhayangkara FC (16/6). Ia hanya bermain selama enam menit usai dimasukkan pada menit ke-86 untuk menggantikan Novri Setiawan.

Penampilannya sedikit membaik saat bertarung di kompetisi AFC Cup 2022. Dari total tiga pertandingan sepanjang babak penyisihan Grup G, Privat selalu bermain penuh. Ia pun dapat mencetak satu assist saat melawan Kedah Darul Aman (24/6) dan satu gol ke gawang Visakha FC (27/6).

Kini, di ajang BRI Liga 1 2022/2023, penampilan Privat kembali disorot. Sebab, banyak yang berpendapat bahwa performa pemain berusia 30 tahun itu belum maksimal.

Dari dua pertandingan yang telah dijalani Bali United sejauh ini, yakni menjamu Persija (23/7) dan bertandang ke markas PSM Makassar (29/7), Privat masih belum mendapat sentuhan terbaiknya. Hal tersebut memancing pendapat bahwa pergerakan serta permainan pemilik nomor punggung 37 tersebut sudah berhasil dibaca oleh lawan.

Pelatih Bali United, Stefano Cugurra pun buka suara terkait hal tersebut. Coach Teco melihat, bahwa anak asuhnya itu sudah memainkan permainan terbaiknya dan hal tersebut terbukti berkat sejumlah aksi berbahaya yang Privat lakukan.

Beberapa di antaranya adalah saat sejumlah usahanya baik melalui tusukan maupun tendangan kerasnya sempat merepotkan barisan pertahanan Persija dan PSM Makassar. Ditambah lagi, kombinasinya dengan pemain lain seperti Spasojevic dan Irfan Jaya juga menebar ancaman ke daerah lawan.

Maka dari itu, pelatih asal Brasil tersebut yakin bahwa Privat hanya masih butuh waktu saja untuk kembali menemukan sentuhan berbahayanya. Ditambah lagi, masih ada cukup banyak waktu bagi pemain kelahiran 7 Januari 1992 itu untuk berproses.

"Privat datang dari cedera lama. Di Piala Presiden tidak banyak bermain dan baru bermain di AFC Cup. Sekarang baru berjalan dua pertandingan di liga. Saat melawan Persija, dia (Privat) bermain bagus dan berapa umpan dari Privat seharusnya menjadi gol lawan Persija. Saat melawan PSM Makassar, tim Bali United bermain kurang bagus dan itu bukan hanya Privat," ujar Coach Teco.

Privat memiliki sejumlah peluang untuk kembali menunjukkan tajinya di BRI Liga 1 musim ini. Sebab, masih ada 32 pertandingan lain yang harus Bali United jalani ke depannya untuk mempertahankan gelar juara.

Terdekat, Privat dan kolega akan menghadapi RANS Nusantara FC pada Kamis (4/8) mendatang di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar. Laga tersebut dapat menjadi saat yang tepat baginya untuk bersinar bersama pasukan Serdadu Tridatu dan membantu Bali United mendapat poin penuh di kandang sendiri.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close