Olimpiade Paris 2024: Tembus Semifinal, Gregoria Mariska Tak Pikirkan Hasil, Berjuang Sekuat Tenaga

Nusantaratv.com - 04 Agustus 2024

Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung berhasil menembus semifinal Olimpide Paris 2024 usai mengalahkan wakil Thailand Ratchanok Intanon (25-23 dan 21-9), pada babak perempat final, Sabtu (3/8/2024). (Foto: Istimewa/Humas PBSI)
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung berhasil menembus semifinal Olimpide Paris 2024 usai mengalahkan wakil Thailand Ratchanok Intanon (25-23 dan 21-9), pada babak perempat final, Sabtu (3/8/2024). (Foto: Istimewa/Humas PBSI)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung berhasil menembus semifinal Olimpide Paris 2024.

Anak pasangan Gregorius Maryanto (ayah) dan Fransiska Romana (ibu) itu menjadi salah satu harapan Indonesia meraih medali di pesta olahraga multievent terbesar sejagat raya.

Jorji, sapaan akrabnya, bakal berjuang sekuat tenaga untuk menjegal wakil Korea Selatan (Korsel) sekaligus penghuni ranking satu dunia An Se-young di semifinal Olimpiade Paris 2024, Minggu (4/8/2024) pukul 13.30 WIB. 

Bagi Gregoria, An Se-young memang bukan lawan yang mudah ditaklukkan. Berdasarkan statistik, dari tujuh pertemuan, pebulutangkis penghuni Pelatnas PBSI Cipayung itu belum pernah menang dari An Se-young.

Di mana lima pertandingan disudahi dua gim langsung oleh An Se-young, sementara dua pertandingan lainnya harus diselesaikan tiga gim, yakni di ajang Malaysia Master 2022 (18-21, 21-13 dan 8-21) serta BWF World Tour Finals 2022 (9-21, 21-11 dan 10-21).

Gregoria Mariska Tunjung berhasil menghempaskan tuggal putri Thailand Ratchanok Intanon pada babak perempat final, Sabtu (3/8/2024), dengan skor 25-23 dan 21-9. (Foto: Istimewa/Humas PBSI)

Kendati statistik tak berpihak padanya, namun kekasih dari Mikha Angelo ini mengaku tak gentar. Dia bakal berjuang sekuat tenaga untuk menggenggam tiket lolos ke partai puncak. 

"An Se Young pastinya adalah lawan yang susah. Saya mau berusaha sebaik mungkin menampilkan yang terbaik yang saya punya," ujar Gregoria, dikutip dari laman resmi PBSI, Minggu (4/8/2024).

"Saya tidak akan memikirkan hasilnya tapi saya ingin berjuang sekuat tenaga," tambah wanita kelahiran Wonogiri, Jawa Tengah (Jateng), 24 tahun silam itu.

Diketahui, sebelum menjejak semifinal, Gregoria sukses mengubur impian wakil Thailand Ratchanok Intanon. 

Berlaga pada babak perempat final di Porte de La Chapelle, Paris, Sabtu (3/8/2024), Gregoria menang dua gim langsung, dengan skor 25-23 dan 21-9, dalam tempo 46 menit.

Gregoria Mariska Tunjung berhasil menghempaskan tuggal putri Thailand Ratchanok Intanon pada babak perempat final, Sabtu (3/8/2024), dengan skor 25-23 dan 21-9. (Foto: Istimewa/Humas PBSI)

Keberhasilan ini menjadikannya sebagai tunggal putri Indonesia pertama yang lolos ke semifinal Olimpiade setelah 16 tahun silam. Terakhir kali dicapai yakni pada 2008 oleh pebulutangkis Maria Kristin Yulianti.

Gregoria mengaku tidak ingin terlalu berpuas diri dengan kemenangan tersebut. "Ini adalah pencapaian yang bagus untuk saya, tapi kembali lagi, saya tidak mau terlalu berpuas diri," tukas tunggal putri yang memulai kariernya di klub bulu tangkis PB Mutiara Cardinal Bandung, Jawa Barat (Jabar) itu.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close