NTV Prime: Tak Punya Peluang Lolos, Misi Filipina Gagalkan Indonesia di Fase Kualifikasi Piala Dunia 2026

Nusantaratv.com - 10 Juni 2024

Pelatih Timnas Filipina, Tom Sainfiet
Pelatih Timnas Filipina, Tom Sainfiet

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Timnas Filipina yang tak lagi memiliki peluang untuk melaju ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 akan melakoni laga terakhir di Grup F Zona Asia melawan Timnas Indonesia. 

Laga akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno Jakarta, besok, Selasa 11 Juni 2024 mulai pukul 19.30 WIB.

Pelatih Timnas Filipina Tom Sainfiet mengakui Indonesia kini sudah menjadi kekuatan baru di Asia.

Tom bahkan menyebut kualitas tim asuhan Shin Tae yong kini sudah mendekati Korea Selatan  dan Jepang. 

Timnas Filipina sudah tiba di Jakarta sejak Jumat (7/6/2024) malam dan langsung menjalani latihan pada hari Sabtu (8/6/2024).

Tom juga menyadari status timnya  yang tidak diunggulkan jelang laga kontra Indonesia.

Pasalnya, sepanjang putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, Filipina hanya mampu meraih satu poin. Hasil dari menahan imbang Indonesia saat di Manila. 

Saat ini, Filipina menjadi juru kunci di klasemen sementara grup F.

"Kita tahu Indonesia adalah kekuatan baru di sepak bola Asia. Timnya sangat kuat. Para pemainnya. Saya berasal dari Belgia saya bekerja di Belanda. Saya kenal banyak pemainnya. Juga beberapa pemain Belgia seperti Sandy Walsh. Jadi tim Indonesia semakin mendekati level Korea Selatan dan Jepang," kata pelatih Timnas Filipina, Tom Sainfiet seperti diberitakan NusantaraTV dalam program NTV Prime, Senin (10/6/2024). 

Meski tidak diunggulkan, namun Tom Sainfiet menegaskan timnya datang ke Indonesia tidak untuk hasil seri apalagi kalah. Target mereka meraih kemenangan. 

"Kami ingin mencoba mendapatkan hasil bagus melawan Indonesia. Kami tidak akan bermain untuk kalah. Kami tidak akan bermain imbang. Kami akan mencoba untuk menang. Meski kami tahu itu tidak mudah," tandasnya.  

Tekad yang sama juga dilontarkan para pemain Filipina. Meskipun tidak diunggulkan, para pemain Filipina memiliki misi menggagalkan target Indonesia untuk lolos ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia.

"Saya menantikan pertandingan melawan Indonesia. Karena budaya penonton Indonesia sangat luar biasa. 
Jadi ini akan menjadi pertandingan besar dengan banyak fans dan pertandingan ini akan luar biasa," kata salah satu pemain Timnas Filipina, Jesper Nyholm. 

Jesper mengakui keberadaan suporter Indonesia di tribun bakal memberikan tekanan tersendiri bagi Timnas Filipina. Namun ia dan rekan setim sudah bertekad untuk meraih kemenangan atas Indonesia. 

"Ya tentu saja ini merupakan tekanan yang besar. Namun kami di sini siap untuk melakukan hal yang kami inginkan. Kami akan berjuang dan memberikan Indonesia permainan yang bisa kami lakukan," ujarnya. 

"Target kami tentu saja berusaha meraih kemenangan. Indonesia adalah tim yang kuat. Mereka berada di atas kami di klasemen. Jadi kami harus melakukan apa yang kami bisa dan berusaha memberi Indonesia permainan yang layak," pungkasnya. 

Bagi Timnas Indonesia sendiri laga kontra Filipina besok malam adalah pertandingan hidup mati. Kekalahan dari Irak membuat tim besutan Shin Tae yong tidak punya pilihan selain merah kemenangan melawan Filipina. Tim Garuda harus menang untuk mengamankan posisi Runner up Grup F dan melaju ke babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

 

 

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])

x|close