Nusantaratv.com-Kiper timnas Indonesia, Maarten Paes mengaku tak takut menghadapi nama-nama besar di timnas Jepang.
Paes yang bermain di liga Amerika Serikat (MLS) mengaku tidak gentar karena terbiasa menghadapi pemain pemain top dunia termasuk Lionel Messi.
Maarten Paes akan kembali menjadi pilihan utama pelatih Shin Tae Yong untuk mengawal gawang Indonesia saat menjamun Jepang di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, 15 November.
Pada laga tersebut pelatih Jepang, Hajime Moroyasi membawa banyak pemain topnya yang merumput di liga Eropa, diantaranya Wataru Endo, Takumi Minamino, Kaoru Mitoma, Takefusa Kubo.
Namun Maarten Paes menegaskan tidak peduli dengan nama-nama besar pemain Jepang tersebut.
"Mereka lawan yang kuat. Tantangan besar bagi kami untuk menunjukkan kualitas kami atas lawan yang top seperti mereka," 'kata Maarten Paes seperti diberitakan NusantaraTV dalam program NTV Prime, Rabu (13/11/2024).
"Kami sudah melihat calon lawan kami dan tentu mereka punya kualitas yang luar biasa," lanjutnya.
Paes kembali menekankan dirinya sama sekali tidak gugup menghadapi skuat Jepang.
"Saya pernah menghadapi Messi contohnya saya tidak gugup melawan dia. Inilah tugas saya," tandasnya.
Kiper berusia 26 tahun itu juga mengaku mempersiapkan diri seperti biasanya. Bagi Paes, bermain di GBK selalu membuat dirinya bersemangat.
"Saya mempersiapkan diri seperti biasanya. Saya selalu mendapatkan energi positif yang bagus saat bermain di GBK karena itu perasaan yang spesial. Siapapun yang datang akan saya hadapi," pungkasnya.