Nusantaratv.com-Gerai Kopi Plusenamdua menghadirkan nonton bareng (nobar) spesial laga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia antara Timnas Indonesia vs Bahrain, Selasa (25/3/2025) malam ini bersama mantan pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong.
Mengutip akun Instagram Kopi Plusenamdua, Shin Tae-yong dijadwalkan akan datang ke gerai resmi Kopi Plusenamdua malam ini di kawasan Tanjung Duren, Jakarta Barat.
Shin Tae-yong akan menemani seluruh pengunjung gerai kopi tersebut yang menonton langsung laga Timnas Indonesia vs Bahrain.
"Jangan sampai terlewat karena pertandingan akan dimulai pada 20.45 WIB," imbau Kopiplusenamdua melalui akun Instagramnya.
Pantauan langsung Nusantara TV di lokasi nobar Timnas Indonesia vs Bahrain bareng Shin Tae-yong tampak para pendukung Garuda sudah memadati ruangan. Dengan mengenakan atribut untuk mendukung Timnas, para fans Garuda terlihat sangat antusias dan bersemangat menikmati nobar bersama Shin Tae-yong.