Nusantaratv.com-Impian atlet voli Indonesia, Megawati Hangestri untuk mengangkat trofi Liga Voli Korea musim ini harus kandas setelah tim Red Parks yang diperkuatnya kalah atas Pink Spiders di babak play-off semifinal.
Asa Megawati cs sebenarnya sempat meningkat saat mereka mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada play off kedua. Sebelumnya, Pink Spiders memimpin usai menang di kandang dengan skor 3-1.
Red Sparks lalu membalas di play-off kedua dengan skor 3-1. Sayang, di play off-ketiga yang jadi penentuan, Selasa (26/3/2024), Red Sparks kembali kalah dengan skor yang sangat telak 3-0. Tanpa kehadiran sang kapten, Lee So-young, Red Sparks akhirnya menyerah 18-25, 19-25, 19-25.
Hasil ini sekaligus menambah panjang masa penantian Red Sparks tampil di partai puncak Liga Voli Korsel setelah terakhir kali lolos final, 2012 lalu. Kesedihan Mega kian bertambah karena dia juga harus kembali ke Tanah Air dan meninggalkan tim Red Sparks yang sudah memberinya kenyamanan.
Baca juga: Boris van Schuppen Tolak Tawaran Perkuat Timnas Indonesia
Lewat akun Instagram bercentrang biru miliknya, Mega pun meluapkan perasaan itu sembari mengunggah video berisi potongan-potongan gambar dia bersama rekan-rekan satu timnya.
“Tidak bisa dijelaskan dengan kata-kata. Aku cuma mau bilang aku sangat mencintamu saudari-saudariku. Sampai bertemu lagi. Terima kasih,” tulisnya sembari menyematkan emoji hati.
Seperti diketahui, Megawati telah bergabung dengan tim Red Sparks sejak Juli 2023 lalu. Atlet asal Jawa Timur itu memang menandatangani kontrak untuk satu musim, 2023-2024. Wanita berusia 24 tahun diketahui menerima gaji 100 ribu US Dolar selama satu musim bermain di liga Korea Selatan.
Meski demikian, persahabatan dengan pemain-pemain Red Sparks sulit dilupakan. Apalagi dia langsung jadi andalan berkat pukulan kerasnya yang mematikan. Selama ini, Megawati memang dikenal memiliki spike bertenaga hingga mendapat julukan Megatron dari senior-seniornya di timnas voli Indonesia.
Belum diketahui ke mana Megawati bakal berlabuh setelah meninggalkan Red Sparks. Sejumlah spekulasi menyebut kalau Mega bakal kembali berlaga di liga voli Tanah Air, Proliga 2024.
Intip cuplikan momen kebersamaan Megawati dan rekan-rekannya di Red Sparks pada halaman selanjutnya.