Liverpool Imbang di Old Trafford, Jurgen Klopp Beri Komentar Monohok ke MU

Nusantaratv.com - 08 April 2024

Manchester United bermain imbang 2-2 melawan Liverpool pada lanjutan Liga Inggris, Minggu (8/4/2024). (Instagram Liverpool)
Manchester United bermain imbang 2-2 melawan Liverpool pada lanjutan Liga Inggris, Minggu (8/4/2024). (Instagram Liverpool)

Penulis: Marco Tampubolon

Nusantaratv.com - Liverpool memang gagal memetik kemenang di kandang Manchester United, Minggu malam (7/4/2024). Namun manajer The Reds, Jurgen Klopp menilai kalau permainan Setan Merah tidak spesial sama sekali. Dia bahkan pesimistis MU bisa membantu timnya untuk memenangi persaingan puncak klasemen.

Bertemu pada sisa laga pekan ke-31 Liga Inggris 2023/2024, Liverpool sempat dikejutkan oleh akselerasi Alejandro Garnacho saat laga belum genap semenit. Memanfaatkan umpan terobosan Bruno Fernandes, pemain asal Argentina itu sempat menjebol gawang Liverpool sebelum akhirnya dianulir wasit karena off-side.

Namun sejak saat itu, permainan MU justru kendor. Liverpool akhirnya memimpin lewat gol Luis Diaz pada menit ke-23. MU mampu membalas dua gol dan berbalik unggul 2-1 lewat Bruno Fernandes (50) dan Kobbie Mainoo (67). Hanya saja, Liverpool kembali mencetak gol berhasil menyelamatkan satu poin pada menit ke-84 lewat Mohamed Salah memanfaatkan hadiah penalti yang diberikan oleh wasit. 

Klopp seperti dilansir dari Metro.co.uk, merasa pasukannya sangat nyaman bermain di Old Trafford. Itu terlihat dari banyaknya peluang yang mereka dapatkan sepanjang pertandingan. Sebaliknya, Klopp beranggapan kalau MU tidak terlalu merepotkan dan bakal kerepotan saat mereka bertemu Arsenal.  

Seperti diketahui, MU akan bertemu Arsenal pada bulan depan. Liverpool yang saat ini tengah bersaing ketat dengan The Gunners pada perebutan tempat pertama tentu sangat berharap MU bisa menang dalam laga ini. 

Hanya saja, melihat cara bermain MU tadi malam, Klopp mengaku tak bisa berharap banyak. Sempat mengejutkan lewat akselerasi Alejandro Garnacho di menit pertama, MU lebih banyak tertekan dalam laga ini. Statistik mencatat, penguasaan bola MU hanya 38 persen berbanding Liverpool sebesar 62 persen.  

Tembakan ke gawang, Liverpool juga unggul jauh 28 berbanding 9.  

Liverpool sendiri tengah terlibat persaingan sengit dengan dua tim lainnya, yakni Arsenal dan Manchester City dalam perebutan trofi juara musim ini.

Menurut Klopp, selisih poin ketiga klub tidak banyak yang bakal berubah hingga pekan terakhir. Hal itu mengingat lawan-lawan yang bakal mereka hadapi di 7 laga tersisa.

Hanya saja, Liverpool bukan tanpa harapan. The Reds masih bisa berharap, Arsenal tergelincir di sisa laganya, termasuk saat bertemu Setan Merah pada bulan depan. 

"Mungkin saja, bila kami masih bertahan, maka itu jadi hal bagus," kata Klopp ditanya soal kemungkinan dia mendukung MU saat bertemu Arsenal. 

"Tapi Arsenal adalah tim bagus dan jika mereka (MU) bermain seperti hari ini, Arsenal akan memenangkan pertandingan itu. Saya yakin 100 persen," beber Klopp menambahkan. 

"Mohon maaf, saya harus berkata demikian. Tapi inilah kenyataannya. Kami seharusnya bisa memenangkan kedua pertandingan itu (termasuk bulan lalu di laga FA), tapi tidak. Itu kesalahan kami," beber Klopp. 

Dalam dua laga beruntun, Liverpool memamg tak pernah menang di Old Trafford. Pada babak perempat final Piala FA 17 Maret lalu, Liverpool bahkan dipaksa menelan kekalahan dengan skor tipis 3-4. 

Terkait persaingan dengan Arsenal, Klopp mengaku timnya sama sekali belum menyerah. Hanya saja, dia tidak ingin pasukannya terlalu fokus dalam mengejar The Gunners. "Anda dan orang-orang atau suporter juga akan mengatakan kepada kami, mereka sekarang punya selisih gol yang lebih baik dan kami harus mengejar itu, tapi itu adalah hal terbodoh yang bisa kami lakukan," kata Klopp kepada wartawan. 

"Itu bukanlah hal yang disengaja terjadi, Anda tidak datang ke pertandingan dan berkata Anda ingin mencetak 8 gol dan kejadian. Tidak seperti itu," kata Klopp menambahkan. 

Liverpool saat ini memang masih tertahan di urutan kedua papan klasemen sementara Liga Inggris dengan perolehan 71 poin dari 31 laga. Arsenal yang berada di urutan pertama juga mengemas poin yang tapi unggul selisih gol dari The Reds. Sementara posisi ketiga ditempati Manchester City dengan 70 poin. 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close