Nusantaratv.com - Pelita Jaya Bakrie Jakarta akan berhadapan dengan West Bandits Combiphar Solo di Semifinal IBL 2022. Pertandingan yang bakal berlansung sengit. Kedua tim juga sudah saling melempar tantangan.
Pelita Jaya membuktikan bahwa mereka yang terbaik di IBL saat ini. Meski sempat terdesak oleh RANS PIK Basketball di game do-or-die putaran pertama. PJ mampu bangkit dan memulangkan RANS. Mereka punya pemain-pemain muda yang secara fisik lebih unggul dibandingkan tim RANS. Sehingga dalam 40 menit pertandingan berlangsung, tempo permainan PJ tidak turun sama sekali.
"Semua pertandingan jadi do-or-die di Playoffs. Intinya kami nggak mau pulang dulu," kata Yesaya Alessandro Saudale, salah satu pemain muda Pelita Jaya.
Sebagai lawan PJ, West Bandits juga mencetak rekor luar biasa. Mereka baru ikut IBL dua musim, tapi selalu bisa mencapai babak semifinal. Hal ini membuat West Bandits berniat meningkatkan prestasi mereka. West Bandits tengah mengincar tiket ke final. Ini disampaikan oleh Widyanta Putra Teja, kapten tim sekaligus point guard West Bandits.
"Tahun lalu kita sudah semifinal. Kita sudah merasakan (sampai di titik) ini. Tahun ini kami berusaha lolos ke final. Apa pun yang terjadi kami step by step dulu," katanya.
Widi juga berkomentar soal lawannya. Menurut Widi, Pelita Jaya tim bagus. Mereka kuat dan tidak boleh dianggap remeh. Meski sempat kalah di putaran pertama, faktanya PJ tetaplah tim yang menempati peringkat pertama di klasemen akhir musim reguler IBL 2022. Jadi West Bandits harus tetap waspada.
"PJ tim kuat, tidak bisa dianggap remeh. Mereka istilahnya tim papan atas. Tapi apa pun bisa terjadi. Ini bola basket. Ini Playoffs," tegas Widi.
PJ sudah mengatakan kalau mereka tidak ingin pulang cepat dari Bandung. Sedangkan West Bandits menegaskan kalau mereka tidak gentar dengan nama besar PJ, dan akan berusaha menumbangkannya. Dengan motivasi dari masing-masing klub, rasanya pertandingan Semifinal tanggal 20 Agustus 2022 bakal berlangsung sengit.