Kompetisi Atletik Pelajar SAC Indonesia Sisakan Dua kualifikasi

Nusantaratv.com - 21 November 2022

Antusias orang tua dan keluarga untuk mendukung para finalis yang bertanding pada Energen Champion SAC Indonesia 2022 - Jakarta & Banten Qualifiers di Stadion Atletik Rawamangun, Jakarta, Minggu (20/11/2022). ANTARAHO-SAC Indonesia
Antusias orang tua dan keluarga untuk mendukung para finalis yang bertanding pada Energen Champion SAC Indonesia 2022 - Jakarta & Banten Qualifiers di Stadion Atletik Rawamangun, Jakarta, Minggu (20/11/2022). ANTARAHO-SAC Indonesia

Penulis: Alber Laia

Nusantaratv.com - Kompetisi atletik pelajar, Energen Champion Student Athletics Championships (SAC) Indonesia 2022 terus berjalan dan saat ini tinggal menyisakan dua kualifikasi sebelum atlet terbaik masing-masing zona berlaga pada National Championship di Jakarta, 9-11 Desember.

Dua dari sembilan kualifikasi yang belum dijalankan sebagaimana data yang dihimpun media di Jakarta, Senin, adalah kualifikasi Jawa Barat di Stadion Arcamanik, Bandung, 25-27 November dan kualifikasi Jawa Tengah di GOR Tri Lomba Juang, Semarang, pada 2-4 Desember.

Dari tujuh kualifikasi yang sudah menjalani seleksi masing-masing mengirimkan atlet terbaiknya (juara dan runner up) untuk level SMA ke National Championship termasuk hasil kualifikasi Jakarta dan Banten di Stadion Atletik Rawamangun, Jakarta, 18-20 November.

Untuk kualifikasi Jakarta dan Banten diikuti lebih dari 3.000 siswa dari 200 sekolah dan ada satu pemecahan rekor dari nomor tolak peluru putri atas nama Hana Hany Sormin. Pelajar dari SMAN 104 Jakarta membukukan jarak tolakan 8,59 m mengalahkan rekor sebelumnya atas nama Asri Tri Handayani, wakil SMAN 2 Sumbawa dengan 8,53 meter.

"Dengan cara-cara seperti ini kita bisa mendapatkan atlet-atlet muda. Nah anak-anak itu tinggal dipoles saja. Dari kompetisi seperti ini harapannya mereka bisa berprestasi dan berkaliber internasional,” kata Wakil Ketua Umum KONI DKI Jakarta, I Gede Sarjana dalam keterangan resminya.

I Gede Sarjana juga berharap kedepannya ada tindak lanjut bagi para pelajar yang sudah menorehkan prestasi seperti halnya Hana Hany Sormin maupun atlet-atlet hasil kualifikasi yang lain.

"Saya kira, banyak anak-anak muda di Indonesia yang punya potensi di cabang olahraga atletik. Tetapi harus didorong dan dibuatkan panggung untuk mengangkat potensi-potensi itu. Seperti melalui kompetisi seperti (Energen Champion SAC Indonesia) ini,” katanya menambahkan.

Energen Champion Student Athletics Championships (SAC) Indonesia 2022 merupakan salah satu program yang diinisiasi Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) dan pelaksanaannya menggandeng DBL Indonesia.

Adapun pemenang di tingkat nasional nantinya akan diberangkatkan ke Australia, untuk menjalani training camp di fasilitas sport science ternama di Negeri Kangguru itu.

Delegasi Jakarta & Banten Qualifiers yang Lolos ke National Championship

Lompat Jauh Putri (SMA)

1. Vallenxia Tanza Gracia (North Jakarta Intercultural School) - 4,35 meter
2. Diva Rahmawati Sangaji (SMAN 110 Jakarta) - 4,21 meter

Lompat Jauh Putra (SMA)

1. Fadhil Muhammad Rizky (SMAN 13 Jakarta) - 6,01 meter
2. Abdillah (SMAN 1 Jakarta) - 5,97 meter

Tolak Peluru Putri (SMA)

1. Hana Hany Sormin (SMAN 104 Jakarta) - 8,59 meter (REKOR)
2. Jesselyn Felicia Eirnyfer (SMAN 5 Jakarta) - 7,89 meter

Tolak Peluru Putra (SMA)

1. Iga Septianto Nugroho (SMAN 2 Krakatau Steel Cilegon) - 13,32 meter
2. Reno Wiranata (MAN 18 Jakarta) - 10,86 meter

Lari 100 Meter Putri (SMA)

1. Calista Esther Emily (SMA IGN Slamet Riyadi) - 13,71 detik
2. Zahra Triani (SMAN 24 Jakarta) - 14,11 detik

Lari 100 Meter Putra (SMA)

1. Dwi Prasetyo (SMAN 29 Jakarta) - 11,67 detik
2. Fadlan Fachri Fauzi (SMAN 2 Pandeglang) - 11,89 detik

Lari 4x100 Meter Putri (SMA)

1. SMAN 75 Jakarta - 59,35 detik
2. SMA Tzu Chi PIK - 01;03,69

Lari Estafet 4x100 Meter Putra (SMA)

1. SMAN 39 Jakarta (C) - 50,33 detik
2. SMAN 12 Kota Tangsel - 50,47 detik

Lari 1.000 Meter Putri (SMA)

1. Dhavina Novia Putri (SMAN 2 Tangsel) - 03;35,89
2. Anggita Salsabilla (SMAN 2 Tangsel) - 03;42,80

Lari 1.000 Meter Putra (SMA)

1. Taffarel Juan C. (SMAN 2 Tangsel) - 02;55,78
2. Regi Elfianto (SMAN 2 Tangsel) - 02;57,82 (Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close