Klok Bakal Tampil Habis-habisan

Nusantaratv.com - 23 Juli 2022

Gelandang Persib, Mark Klok
Gelandang Persib, Mark Klok

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Gelandang Persib, Marc Klok menyambut baik bergulirnya Liga 1 2022/2023. Untuk pertama kalinya setelah dua tahun, Liga 1 bergulir secara normal, termasuk kehadiran suporter dan format kandang dan tandang.

Mengawali Liga 1 2022/2023, Persib akan menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Wibawa Mukti Cikarang, Kabupaten Bekasi, Minggu 24 Juli 2022. 

Menghadapi Bhayangkara FC pada laga pertama, Klok siap berjuang untuk membantu Persib meraih kemenangan. Ia percaya dengan kualitas tim yang melakoni laga tandang ini, meski sejumlah pemain utama masih absen karena cedera. 

Untuk melakoni laga ini, Persib memboyong 21 pemain, sedangkan sisanya berlatih di Bandung. Beberapa pemain yang tinggal di Bandung adalah mereka yang menjalani pemulihan dari cedera, seperti Teja Paku Alam, Victor Igbonefo, Ciro Alves, dan Ezra Walian.

"Kami senang punya skuad yang lebih baik musim ini. Memang ada pemain cedera. Tapi dengan pemain yang ada saat ini kami semua mau tampil habis-habisan karena mau menang di pertandingan pertama besok," ujarnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close