Jadwal dan Klasemen Liga Italia 2023/24 Akhir Pekan Ini

Nusantaratv.com - 06 April 2024

Selebrasi skuad Inter Milan di laga Serie A Italia
Selebrasi skuad Inter Milan di laga Serie A Italia

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Inter Milan kokoh berada di posisi puncak klasemen sementara Liga Italia 2023/2024 tanpa gangguan dan ancaman penggusuran dari klub yang berada di bawahnya.

Pasalnya, Inter Milan yang saat ini berada diposisi puncak klasemen mengoleksi 79 poin dari hasil 25 kali menang, 4 hasil imbang dan hanya menelan 1 kekalahan.

Sedangkan AC Milan yang berada diposisi kedua hanya mengoleksi 65 poin dari hasil 20 kali menang, 5 hasil imbang dan 5 kali kekalahan.

Terpaut 14 poin dari Inter yang berada di posisi puncak, tentunya membuat AC Milan sulit untuk mengkudeta kursi il Nerazzurri.

Begitu juga dengan Juventus yang berada diposisi ketiga dengan torehan 59 poin, Bologna 57 poin dan AS Roma 52 poin.

Keempat klub tersebut pastinya hanya berebut posisi Runner up untuk bisa meraih tiket ke Liga Champions musim depan.

AC Milan tentunya bakal mempertahankan posisi Runner up. Target tiga poin menjadi harga mati mereka saat menghadapi Lecce malam ini.

Begitu juga dengan AS Roma yang terus mengancam Bologna diposisi 5 besar. Dengan begitu, laga menjamu Lazio malam nanti bakal menjadi duel sengit kedua tim.

Pasalnya, AS Roma dipastikan bakal membidik agar bisa menempel Bologna yang berada diposisi kelima klasemen sementara Liga Italia 2023/2024.

Berikut jadwal Liga Italia akhir pekan ini

Sabtu 6 April 2024
AC Milan vs Lecce pukul 20.00 WIB
AS Roma vs Lazio pukul 23.00 WIB

Minggu 7 April 2024
Empoli vs Torino pukul 01.45 WIB
Frosinone vs Bologna pukul 17.30 WIB
Monza vs Napoli pukul 20.00 WIB
Verona vs Genoa pukul 23.00 WIB
Cagliari vs Atalanta pukul 23.00 WIB

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close