Ini Daftar 26 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala Asia U-23 Qatar

Nusantaratv.com - 16 Februari 2024

Skuad Timnas Indonesia U-23
Skuad Timnas Indonesia U-23

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji memberikan bocoran 26 pemain skuad Garuda yang akan dipanggil Shin Tae-yong untuk bertarung di Piala Asia U-23 Qatar pada 15 April mendatang.

Sumardji mengatakan, apabila sesuai regulasi, daftar 26 pemain ini akan kembali mengerucut menjadi 23 nama, artinya akan ada 3 pemain yang nantinya dicoret dari skuad tim.

Pria yang juga menjabat sebagai COO Bhayangkara FC itu juga membeberkan pihaknya sudah menyiapkan strategi agar tak ada masalah  pada pemanggilan pemain Timnas U-23 karena Liga tengah berjalan.

"Saya kira kalau kemarin yang dilihat daftar pemain yang ada, kayaknya tidak ada yang lebih dari tiga pemain di satu klub dipanggil ke timnas U-23 Indonesia," kata Sumardji.

Contohnya, Bhayangkara FC yang hanya dua pemain saja di panggil memperkuat Timnas Indonesia U-23. Padahal, skuad The Guardians saat ini sedang berjuang untuk keluar dari jerat degradasi. Kedua pemain tersebut adalah Witan Sulaeman dan Titan Agung.

"Di kami (Bhayangkara FC) juga ada yang dipanggil. Witan sama Titan dan saya kira ini tidak ada masalah, kami jalani apapun hasilnya nanti," jelasnya.

Sementara itu, Suwon FC kabarnya juga bersedia melepas Pratama Arhan ke Timnas U-23 Indonesia. Namun klub asal Korea Selatan itu bakal lebih dulu melihat kondisi pemainnya hingga April 2024 mendatang.

Dengan tegas General Manajer Suwon FC, Choi Sun-hu mengatakan, jika tidak ada pemain yang cedera, maka Pratama Arhan bisa bergabung bersama Timnas U-23 Indonesia.

"Tentu saja ini tergantung situasi kami di April nanti (apakah banyak pemain cedera). Tapi kami akan mencoba mencari solusi ya. Sekali lagi memang sangat penting bagi Pratama Arhan untuk berkontribusi bersama negaranya," kata Choi Sun-hu.


Berikut perkiraan daftar pemain yang akan dipanggil untuk memperkuat Timnas Indonesia U-23:

1. Ernando Ari (Persebaya)
2. Rizky Ridho (Persija)
3. Justin Hubner (Wolverhampton Wanderers)
4. Elkan Baggott (Bristol Rovers)
5. Witan Sulaeman (Bhayangkara FC)
6. Ivar Jenner (FC Utrecht)
7. Marselino Ferdinan (K.M.Z.K Deinze)
8. Pratama Arhan (Suwon FC)
9. Hokky Caraka (PSSI Sleman)
10. Ramadan Sananta (Persis Solo)
11. Rafael Struick (Ado Den Haag)
12. Titan Agung (Bhayangkara FC)
13. Arkhan Fikri (Arema FC)
14. Dzaky Asraf (PSM Makassar)
15. Victor Dethan (PSM Makassar)
16. Alfeandra Dewangga (PSIS Semarang)
17. Jeam Kelly Sroyer (Persik Kediri)
18. Hugo Samir (Borneo FC)
19. Fajar Fathur Rachman (Borneo FC)
20. Beckham Putra (Persib)
21. Muhammad Ferrari (Persija)
22. Nuri Agus Wibowo (Bekasi City FC)
23. Ronaldo Kwateh (Bodrumspor)
24. Nathan Tjoe-A-On (SC Heerenveen)
25. .....
26. .....

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close