Kuarter ketiga, Prawira masih terus bisa meredam serangan-serangan Bali United. Bali hanya bisa mencetak delapan angka, sementara Prawira mencetak 17 angka. Prawira menambah keunggulan menjadi 22 poin menatap kuarter keempat, 50-28.
Christopher Sterling mengawali kuarter terakhir dengan tiga kali tembakan tiga angka beruntun. Bali mencetak angka pertama lewat free throw Green dan terus menambah, 59-36. Prawira kemudian bangkit dan menambah keunggulan serta memetik kemenangan 70-38.
Sterling mencetak 16 angka, Spencer mengemas 11 angka dan Abraham menyumbang sepuluh angka bagi Prawira, sementara Green mencetak 13 angka dan Rico mengoleksi 12 angka bagi Bali United.