Fakta Menarik Liga Champions, Siapa Paling Banyak Cetak Gol di Perempat Final?

Nusantaratv.com - 10 April 2024

Ilustrasi Liga Champions (Vecteezy)
Ilustrasi Liga Champions (Vecteezy)

Penulis: Marco Tampubolon

Nusantaratv.com - Liga Champions 2023/2024 sudah memasuki babak perempat final. Delapan tim terbaik di benua Eropa saling bantai demi mendekatkan diri ke trofi si Kuping Besar musim ini. 

Pada leg pertama yang berlangsung, Rabu (10/4/2024), Real Madrid harus rela bermain imbang 3-3 saat menjamu Manchester City di Santiago Bernabeu. Nasib yang sama juga dialami Arsenal saat menjamu Bayern Muenchen di Emirates Stadium. Sempat memimpin di awal babak pertama, The Gunners juga harus mengakhiri laga dengan skor imbang 2-2. 

Dua laga lainnya bakal berlangsung Kamis (11/4/2024) dini hari WIB, yakni Atletico Madrid melawan Borussia Dortmund dan Paris Saint Germain melawan Barcelona. Sementara untuk leg kedua dijadwalkan berlangsung pada 17-18 April mendatang. 

Selain perebutan trofi si Kuping Besar, Liga Champions selama ini juga diketahui menjadi panggung megah bagi para penyerang elite Eropa. Mereka berlomba-lomba menorehkan gol di setiap pertandingan. Saat ini, daftar top skor masih dipegang oleh penyerang PSV, Luuk de Jong dengan koleksi 8 gol disusul striker Atletico, Antoine Griezmann dengan 7 gol. 

Nah khusus untuk babak perempat final, UEFA punya banyak catatan menarik. Salah satunya terkait pemain yang paling banyak tampil di babak delapan besar. Selain itu, UEFA juga memiliki daftar pencetak-pencetak gol terbanyak pada fase yang sama. 

Seperti apa rinciannya? Ikuti informasi selangkapnya pada halaman selanjutnya... 

Halaman

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close