Emas Dewi Laila Lecut Motivasi Tambahan Bidikan Medali

Nusantaratv.com - 16 Mei 2022

Dewi Laila Mubarokah
Dewi Laila Mubarokah

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Cabang olahraga menembak langsung tancap gas pada hari pertama perebutan medali SEA Games 2021 Vietnam. Mereka  memberikan tambahan 2 medali emas dan 1 medali perak bagi Indonesia, Senin (16/05).

Dewi Laila Mubarokah menjadi penyumbang emas pertama bagi cabang olahraga menembak. Ia berhak atas medali emas usai mendapat nilai tertinggi 247 di nomor 10m air rifle putri. Sedangkan perak diamankan tuan rumah Thao Phi Thanh dengan Nilai 146,2 serta wakil Thailand Chanittha Sastwej 224.

Dewi tak menyangka kerja kerasnya dapat memberikan medali emas. Apalagi, SEA Games Vietnam menjadi debut perdananya di multievent olahraga terakbar regional Asia Tenggara ini.

Sementara, 10m air rifle putri yang dipunggawai oleh Dewi, Citra Dewi Resti, dan Monica Daryanti meraih perak dengan total Nilai 1.864. Emas dibawa pulang Thailand dengan nilai 1.866 dan perunggu diamankan Singapura dengan 620,7.

“Rasanya sedih, seneng, campur-campur. Saya tak menyangka bisa mendapat emas karena lawannya bagus-bagus. Terutama Singapura dan Vietnam,” kata Dewi.

Halaman

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

(['model' => $post])