Nusantaratv.com - Atlet Perguruan Karate-Do TAKO Indonesia, Vita Ellenna Zebua harus puas setelah hanya mampu menyabet medali perak pada kejuaraan nasional (Kejurnas) Karate Piala Ketua Umum PB Forki 2024 yang berlangsung di Ice BSD, Serpong, Banten, Jumat (8/3/2024).
Pada laga puncak, petarung asal Nias itu harus berhadapan dengan Jenny Aulia Febriyanti yang merupakan atlet binaan dari perguruan INKAI.
Pertarungan pun berjalan sengit. Diawal laga, wanita yang akrab disapa Ellen itu tampil sangat agresif hingga mampu unggul poin 3-1 atas Jenny.
Sayangnya, dipertengahan laga Ellen harus kehilangan fokus hingga akhirnya Jenny mampu memanfaatkan momen dengan membalikan keadaan poin menjadi 7-3 lewat pukulan yang mengarah di kepala.
Comeback yang dilakukan Jenny ternyata berhasil membuat fokus Ellen semakin berantakan. Terbukti, tendangan yang dilancarkan atlet perguruan INKAI itu sukses masuk di kepala sekaligus memastikan kemenangan dengan skor akhir 9-6.
Usai laga, Ellen sendiri pun mengakui belum bisa memberikan penampilan yang terbaik saat menghadapi Jenny di partai final, meski sudah mengeluarkan kemampuan secara maksimal.
Meski begitu, petarung berusia 14 tahun tersebut tetap mengaku bangga bisa tampil di kejuaraan bergengsi ini dan meraih medali perak.
"Awalnya saya juga tidak menyangka ya bisa meraih juara 2 karena ini kan kejurnas pasti banyak yang lebih jago-jago," kata Ellen.