Daftar Tim di Grup A Hingga F Piala Dunia U17

Nusantaratv.com - 09 November 2023

Piala Dunia U17
Piala Dunia U17

Penulis: Supriyanto

Nusantaratv.com - Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya dipastikan menjadi venue pembukaan laga Piala Dunia U-2023. Timnas Indonesia U-17 akan melakoni laga perdana di stadion ini melawan Ekuador pada 10 November 2023, pukul pukul 19.00 WIB. 

Ada 24 tim peserta Piala Dunia U17 yang berasal dari konfederasi berbeda terbagi dalam 4 grup,  Grup A hingga F. Piala Dunia ini akan digelar di 4 stadion dari 4 kota berbeda. Ada Jakarta International Stadium (JIS) Jakarta, Gelora Bung Tomo Surabaya, Stadion Jalak Harupat Bandung, dan Stadion Manahan Surakarta. Final Piala Dunia U17 akan dilakukan di Stadion Manahan Surakarta 2 Desember mendatang. 

Menjadi tuan rumah dalam gelaran Piala Dunia U17 Timnas Indonesia masuk dalam Grup A bersama Ekuador (CONMEBOL), Panama (CONCACAF), dan Maroko (CAF/Afrika). 

Adapun tim-tim unggulan menyebar di beberapa Grup. Seperti Spanyol menempati Grup B, Brasil dan Inggris di Grup C, Argentina dan Jepang di Grup D, Prancis di Grup E, dan Jerman di Grup F. 

Berikut daftar Pembagian Grup Piala Dunia U17 2023:

Grup A 
Indonesia -Ekuador -Panama -Maroko 
Lokasi pertandingan: Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya. 

Grup B 
Spanyol -Kanada -Mali -Uzbekistan 
Lokasi pertandingan: Stadion Manahan, Surakarta. 

Grup C 
Brasil -Iran -Kaledonia Baru -Inggris 
Lokasi pertandingan: Jakarta International Stadium, Jakarta. 

Grup D 
-Jepang -Polandia -Argentina -Senegal 
Lokasi pertandingan: Stadion Jalak Harupat, Bandung. 

Grup E 
-Perancis -Burkina Faso -Korea Selatan -Amerika Serikat 
Lokasi pertandingan: Jakarta International Stadium, Jakarta. 

Grup F 
-Meksiko -Jerman -Venezuela -Selandia Baru 
Lokasi pertandingan: Stadion Jalak Harupat, Bandung.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close