Catatan Penting Fakhri Husaini

Nusantaratv.com - 22 Februari 2022

Pelatih Borneo FC, Fakhri Husaini
Pelatih Borneo FC, Fakhri Husaini

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Borneo FC harus mengakui keunggulan PSS Sleman dengan skor 1-0 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, sore hari ini.

Kekalahan yang membuat banyak orang yang cinta akan klub berjuluk Pesut Etam ini kecewa, termasuk sang pelatih Fakhri Husaini.

"Pertama saya ucapkan selamat untuk PSS yang memenangkan pertandingan. Hasil ini pantas untuk kami karena tidak bermain seperti laga-laga sebelumnya. Banyak kehilangan bola, determinasi dan kreatifitas pun tak ada," ujar Fakhri.

"Crossing pun tak ada yang bagus, praktis kita sepanjang pertandingan tanpa peluang. Beberapa momen ini yang akan menjadi catatan bagi saya dan permainan hari ini tak ada yang bisa dibanggakan," sambungnya.

"Secara keinginan untuk menang, PSS mempunyai itu dan kami tak ada semangatnya. Ini yang membuat saya kecewa, bermain bukan seperti yang diharapkan," lanjutnya.

Rifal Lastori yang didapuk mengisi winger kiri sistem permainan Borneo FC sore hari ini pun meminta maaf atas hasil minor yang diterima.

"Saya mewakili teman-teman meminta maaf kepada manajemen, pelatih dan suporter. Ini hasil yang tidak kami harapkan, semoga kedepannya kita bisa lebih maksimal," tegasnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close