Cara Indonesia Lolos ke 8 Besar Piala Asia U-23 2024: Cukup Imbang Lawan Yordania

Nusantaratv.com - 19 April 2024

Timnas Indonesia U-23 kalahkan Australia di Piala Asia U-23 2024. (dok PSSI)
Timnas Indonesia U-23 kalahkan Australia di Piala Asia U-23 2024. (dok PSSI)

Penulis: Marco Tampubolon

Nusantaratv.com - Timnas Indonesia U-23 tinggal selangkah lagi ke babak 8 besar Piala Asia U-23 2024. Setelah menang atas Australia, Kamis (18/4/2024), Garuda Muda hanya perlu tambahan satu poin untuk memastikan tempat di fase knock out. 

Bertanding di Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, pasukan Shin Tae-yong berhasil mengamankan tiga poin usai mengalahkan Australia dengan skor 1-0. Gol kemenangan Garuda Muda dipersembahkan Komang Teguh pada menit ke-44 memanfaatkan bola liar sepakan Nathan Tjoe-A-On.

Hasil ini membuat Indonesia naik ke urutan kedua klasemen Grup A dengan 3 poin dari 2 pertandingan. Qatar masih memimpin dengan 6 poin setelah berhasil menang 2-1 atas Yordania di hari yang sama. Yordania berada di urutan ketiga disusul Australia di posisi keempat dengan 1 poin.

Sesuai regulasi AFC U-23 Asian Cup 2024, artikel 7.3, dua tim teratas akan melaju ke babak 8 besar. Urutan pada klasemen ditentukan oleh perolehan poin dari masing-masing tim. Dan bila ada dua tim atau lebih yang memiliki poin sama di akhir babak penyisihan, peringkat akan ditentukan oleh head to head. 

Untuk itu, Timnas Indonesia U-23 hanya butuh hasil imbang di laga terakhir melawan Yordania. Tambahan 1 poin sudah cukup untuk mengamankan tempat kedua klasemen akhir grup A. Dengan skenario ini  Australia tidak akan bisa menggusur Indonesia meski berhasil memenangkan laga terakhir melawan Qatar.  

Sejauh ini, baru Qatar yang sudah mengunci tiket ke fase knock out. Tuan rumah tidak mungkin terlempar lagi dari urutan dua besar meski menelan kekalahan di laga terakhir melawan Australia, 21 April nanti.

Simak klasemen lengkap grup A di halaman selanjutnya:

Qatar: 2-2-0-0-6
Indonesia: 2-1-1-0-3
Yordania: 2-0-1-1-1
Australia: 2-0-1-1-1

Halaman

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close